Brilio.net - Berkunjung ke Taman Mini Indonesia Indah (TMII) tak lengkap jika belum main ke 'Kepulauan Indonesia'. Wahana ini adalah sebuah danau dengan miniatur pulau-pulau di Indonesia. Semua pulau dari Sabang sampai Merauke bisa kamu temukan di sini. Kamu bisa melihat keindahan danau ini dari atas dengan kereta gantung.

Kamu juga bisa melihat beragam budaya khas Indonesia dengan mengunjungi anjungan daerah di sekitar danau tersebut. Bak traveling ke seluruh negeri, budaya dari 33 provinsi Indonesia ada di sini. Setiap anjungan juga memiliki daya tarik sendiri-sendiri. Menelusuri satu demi satu pasti jadi pengalaman yang tak terlupakan.

Tapi ada yang bikin penasaran. Di danau Kepulauan Indonesia, bertebaran bola-bola merah yang tak terhitung jumlahnya. Di atasnya sendiri terlihat tulisan '4GPlus Kuat #MakinKuatInternetan'. Kalau dilihat dari kereta gantung, bola-bola merah ini seperti titik-titik yang tersebar di seluruh miniatur pulau.

Ini rahasia di balik misteri 'Bola Merah' yang bertebaran di TMII IM3 Ooredoo

foto: IM3 Ooredoo

Usut punya usut, ini adalah aksi Indosat Ooredoo buat nunjukkin jaringan 4G Plus Kuat di seluruh kepulauan Indonesia. Bola-bola merah ini mewakili jangkauan jaringan 4G Plus Kuat yang telah mencapai 80% dari populasi Indonesia. Tentu jadi kabar gembira nih bagi kamu yang tech savvy dan nggak mau bete karena signal 4G jelek.

Kamu mau streaming musik atau film di Sumatera pasti tanpa buffering, video call gebetan di Kalimantan pasti tak ada delay, atau bisnis online di Sulawesi pasti lancar.

Nggak ada lagi deh bete karena nggak bisa mengunggah potret liburan ke Instagram dari Kepulauan Raja Ampat. Lupakan juga kekesalanmu karena nggak bisa streaming serial film favoritmu di kampung halaman.

Pelanggan IM3 Ooredoo pasti bisa #MakinKuatInternetan di seluruh kepulauan Indonesia. Internetan sekarang nggak perlu takut signal hilang di mana pun dan kapan pun.

Ini rahasia di balik misteri 'Bola Merah' yang bertebaran di TMII IM3 Ooredoo

foto: Indosat

Dunia digital dan Indonesia sekarang seakan tanpa sekat dengan Kehadiran 4G Plus Kuat IM3 Ooredoo. Mau di manapun dan kapan pun, kamu bisa menikmati Internet Kuat apa pun kondisinya.


Sekarang internetan makin lancar dengan 4G Plus Kuat IM3 Ooredoo. Ganti kartumu ke 4G sekarang juga. Dengan jangkauan super luas di seluruh wilayah Indonesia, nggak ada lagi deh acara bete karena sinyal jelek. Ingin tahu informasi selanjutnya? Cari tahu di sini.

Ini rahasia di balik misteri 'Bola Merah' yang bertebaran di TMII