Brilio.net - Belum lama ini video TIkTok yang memperlihatkan isi surat izin tidak masuk sekolah karena sakit menjadi viral. Bagaimana tidak, surat yang diketahui dari siswa SMP itu isinya tidak seperti surat izin pada umumnya.
Seperti yang diketahui, ketika siswa tidak dapat mengikuti pelajaran karena berhalangan, biasanya akan ada surat permohonan izin dengan bahasa yang formal. Namun yang satu ini justru mendayu-dayu ketika dibaca.
foto: TikTok/@extrem81
Sebelum menyampaikan alasannya tidak bisa mengikuti jam pelajaran pada hari itu, siswa ini menuliskan bait demi bait dengan kata-kata yang begitu indah. Baru akhirnya masuk ketujuan utamanya dengan mengatakan bahwa dirinya tidak bisa masuk sekolah karena dalam keadaan kurang sehat atau sakit.
Surat yang bertuliskan puisi itu pun tentu saja membuat si pembacanya ikut tersenyum. Banyak orang menilai guru yang menerima surat itu pasti tidak berhenti tersenyum-senyum kala membacanya.
"Alangkah indahnya pagi siang ini. Matahari bersinar dengan terang burung pun bernyanyi dengan senang," isi surat tersebut, seperti dilansir brilio.net dari akun TikTok @extrem81, Kamis (17/11).
foto: TikTok/@extrem81
Dalam video tersebut diketahui siswa yang begitu puitis tersebut bernama Udin. Dia merupakan siswa kelas delapan A. Dalam suratnya Udin menggambarkan dirinya bagaikan bunga yang tengah layu, lantaran dirinya tengah sakit.
"Bunga-bunga di taman semerbak mewangi dan bermekaran tapi ada satu bunga yang layu yaitu saya (Udin). Hari ini saya sakit jadi tidak bisa masuk sekolah," sambung Udin.
Keesokan harinya, ketika sudah masuk sekolah Udin langsung ditanya sang guru.
"Emang kemarin udin nggak masuk kenapa?" tanya sang guru.
"Habis hujan hujanan pak, panas dingin," jawab Udin.
Dia pun ditanya gurunya mengenai suratnya tersebut. Udin kemudian mengatakan jika surat tersebut dia buatnya atas inisiatifnya sendiri, tanpa bantuan orang lain.
Merasa seperti ada yang salah karena ditanya guru, Udin juga sempat bertanya pada sang guru apakah ada yang salah dari surat izin yang dia tulis itu.
"Udin ini buat surat dibantu siapa?" tanya guru Udin.
"Saya sendiri pak, emang ada yang salah ya pak?" tanya Udin polos.
Tak lupa, guru tersebut juga bertanya apa cita-cita Udin. Udin mengaku bahwa dia ingin menjadi seorang Pilot.
"Cita-citanya jadi apa?" tanya guru di kelas.
"Mau jadi pilot pak," jawab tegas Udin.
Hingga saat ini (17/11) video tersebut sudah ditonton sebanyak 1 juta pengguna TikTok dan mendapat beragam komentar lucu.
"Semoga Udin lekas sembuh dan kembali bersinar seperti matahari yang menerangi bumi di siang hari," tulis akun @My Instinct.
"Semoga Udin akan kembali mekar seperti bunga yang indah," komentar @Abdul Ghani 20360.
"Sesudah beres baca gurunya pun langsung riang gembira...,karena udah lama dia gak dpt surat cinta ," tulis @wirawanpratama569.
"Aku terharu...ternyata Udin memang bnr bnr puitiss ...ohh Udin selayu apa hari ini ..," komentar dari @EZZE.
@extrem81 Membalas @elly_ellynda suara asli - ARY YYYYYYYi
Recommended By Editor
- Bukan pakai kendaraan, wisudawan ini datang ke kampus naik sapi
- Viral ibu & anak kandung dikira suami istri, si emak dipuji awet muda
- Kisah unik wanita temani mertua melahirkan, punya adik ipar kembar
- Aksi ODGJ langsung salat usai dengar azan, tuai pujian
- Nabung koin selama 10 tahun, keluarga ini wujudkan niat pergi umrah
- Pendaki pesan pizza diantar ke puncak gunung, ongkos kirim bikin syok