Brilio.net - Sebagai ruangan yang penting dalam rumah, dapur harus didesain dengan nyaman. Maka dari itu, ibu rumah tangga akan selalu mencari cara membuat dapurnya nyaman untuk masak. Caranya, mulai dari mendekor dengan memasang wallpaper, memasang printilan untuk hiasan, dan berbagai lainnya.

Namun, nggak semua bahan bisa digunakan untuk dekorasi, lho. Kamu perlu menyesuaikan kondisi dapurmu agar dekorasinya terlihat pas dan nggak bikin ruangan jadi jelek. Misalnya, dapur dengan dinding keramik tidak disarankan menggunakan wallpaper tipis.

Pemilik akun TikTok @eljenai ini membagikan cara memilih bahan untuk dapur keramik. Berdasarkan pengalaman pribadinya, wallpaper tipis untuk dinding keramik justru membuat dinding dapurnya bergelombang dan tak rata, lho. Lalu, bahan apa yang sekiranya cocok?

Simak tipsnya dihimpun brilio.net dari TikTok @eljenai pada Jumat (7/6).

1. Tidak semua jenis wallpaper cocok untuk mendekorasi dinding. Apalagi jika dindingmu tak rata.

makeover dinding dapur modal 100 ribu © 2024 TikTok

makeover dinding dapur modal 100 ribu
© 2024 TikTok/@eljenai

2. Jika demikian, dindingmu akan terlihat jelek karena bergelombang.

makeover dinding dapur modal 100 ribu © 2024 TikTok

makeover dinding dapur modal 100 ribu
© 2024 TikTok/@eljenai

3. Wallpaper dengan tipe kertas atau plastik yang tipis tidak cocok digunakan untuk permukaan keramik maupun tak rata. Seperti milik @eljenai ini.

makeover dinding dapur modal 100 ribu © 2024 TikTok

makeover dinding dapur modal 100 ribu
© 2024 TikTok/@eljenai

4. Meski dari jauh tak terlihat jelek, tetapi dari dekat stikernya tidak terlihat menempel rata. Wallpaper vinyl biasanya dijual Rp 8 ribuan per lembarnya.

makeover dinding dapur modal 100 ribu © 2024 TikTok

makeover dinding dapur modal 100 ribu
© 2024 TikTok/@eljenai

5. Akhirnya @eljenai mengganti wallpaper dapurnya. Ia menjelaskan pemasangan wallpaper ini sulit karena bahannya yang sangat tipis.

makeover dinding dapur modal 100 ribu © 2024 TikTok

makeover dinding dapur modal 100 ribu
© 2024 TikTok/@eljenai

6. Ia pun menggantinya menggunakan wallpaper vinyl yang berbahan PVC. Bahan ini lebih tebal sehingga mudah dipasang dan dibersihkan.

makeover dinding dapur modal 100 ribu © 2024 TikTok

makeover dinding dapur modal 100 ribu
© 2024 TikTok/@eljenai

7. Ini hasilnya setelah memasangnya dengan wallpaper vinyl. Dindingnya terlihat lebih halus dibandingkan sebelumnya, kan?

makeover dinding dapur modal 100 ribu © 2024 TikTok

makeover dinding dapur modal 100 ribu
© 2024 TikTok/@eljenai

8. Selain itu, dindingnya lebih tampak bersih dan kokoh karena tidak ada lipatan seperti menggunakan wallpaper tipis.

makeover dinding dapur modal 100 ribu © 2024 TikTok

makeover dinding dapur modal 100 ribu
© 2024 TikTok/@eljenai

@eljenai Begini kalo terburu buru hihi.. Tips buat yg baru mau pasang atau ganti wallpaper dapur Biar bisa jadi pelajaran juga ya buat yg lain Lebih baik tambah budget sedikit tp awet jangka panjang, daripada yg murah tapi hasilnya ga memuaskan malah keluar double budget. Jangan lupa share dan follow aku ya #homedecor #dapurminimalis #dapurestetik #makeoverdapur #kontenkreator #newbiehomedecorsquad #fyp Remixer Hary Pangalila Dj Tak Mungkin Berhenti -