Brilio.net - Dalam kehidupan sehari-hari, kita cenderung menilai orang dari penampilannya. Bahkan, tanpa kita sadari, kerap menilai buruk seseorang walaupun baru pertama kali bertemu. Padahal, apa yang kita nilai belum tentu benar adanya.

Seperti yang tergambarkan pada unggahan akun TikTok @masrurohh26 baru-baru ini. Pada video tersebut, terlihat seorang kakek yang mendatangi dealer mobil membawa sebuah karung besar. Jika dilihat sekilas, penampilan kakek tersebut biasa layaknya seorang lansia.

Namun, siapa sangka, kakek berjenggot putih dengan jaket army dan peci hitam itu mengeluarkan gepokan uang pecahan Rp 100 ribu dari dalam karung. Rupanya, kakek tersebut akan membeli mobil Pajero secara tunai.

kakek beli mobil bawa uang sekarung © TikTok

foto: TikTok/@masrurohh26

"Si kakek beli mobil pajero cash, tempat uangnya bukan kaleng-kaleng," tutur pengunggah video, dilansir brilio.net pada Rabu (29/6).

Nggak sampai disitu saja, kakek ini pun sukses bikin takjub warganet. Pasalnya, setelah membeli mobil, ia pun langsung mengendari mobil yang baru dibelinya. Tampak, ia begitu lihai menyetir mobil di jalanan.

kakek beli mobil bawa uang sekarung © TikTok

foto: TikTok/@masrurohh26

"Disetir sendiri dong mobilnya," ungkapnya menambahkan.