Brilio.net - Thailand bisa dibilang sebagai negara paling majemuk dan terbuka dengan perbedaan serta kebebasan. Jika kamu sering mendengar istilah ladyboy atau perempuan tomboy pasti langsung ingat negara Thailand.

gender thailand © 2017 brilio.net foto: Twitter


Ya, Thailand mengakui bahwa gender di dunia tidak ada dua. Kalau jenis kelamin pasti ya, hanya dua. Namun, jika menyebut gender di Thailand tercatat mengakui 18 gender. Seperti dilansir brilio.net dari nextshark, Rabu (29/3) secara hukum Thailand mengakui adanya 'jenis kelamin ketiga'. Berikut 18 gender yang diakui di Thailand seperti bagan yang dibagikan pemilik akun @yg_1223 beberapa waktu lalu.

1. Straight Male, laki-laki suka perempuan.
2. Straight Female, perempuan suka laki-laki.
3. Tom, perempuan yang berlagak seperti laki-laki dan menyukai sesama perempuan (Dee).
4. Dee, perempuan yang suka perempuan berlagak laki-laki (Tom).

gender thailand © 2017 brilio.net foto: event-carnivalmixedmartialart


5. Tom Gay, perempuan yang suka perempuan, baik itu Tom atau dan Dee.
6. Tom Gay King, Tom yang suka sesama Tom.
7. Bi(sexual), perempuan yang suka biseksual, laki-laki, lesbian dan Tom.
8. Boat, laki-laki yang suka perempuan, Gay King dan Gay Queen.
9. Gay Queen, laki-laki yang berlagak perempuan yang suka sesama laki-laki.

gender thailand © 2017 brilio.net
foto: mixedmartialart

10. Gay King, laki-laki yang suka sesama laki-laki.
11. Tom Gay Two Way, seorang Tom yang bisa berperan jadi Tom Gay King atau Tom Gay Queen.
12. Tom Gay Queen, seorang Tom yang berlagak perempuan yang suka sesama Tom.
13. Lesbian, seorang perempuan yang suka sesama perempuan.
14. Ladyboy/Kathoey, laki-laki yang ingin jadi perempuan dengan operasi transgender.

gender thailand © 2017 brilio.net
foto: pinterest


15. Adam, laki-laki yang suka Tom.
16. Angee, Ladyboy/Kayhoey yang suka Tom.
17. Cherry, perempuan yang suka Gay dan Ladyboy.
18. Samyaan, perempuan yang suka Tom, Lesbian, atau sesama perempuan.

Bingung nggak kamu?