Brilio.net - Tato merupakan seni gambar yang medianya tubuh manusia. Sebenarnya, tato sendiri sudah ada sejak zaman dulu. Dan perlu kamu tahu, seni tato pertama kali di dunia itu dilakukan orang Indonesia, yakni Suku Mentawai. Seni merajah tubuh ini menjadi ritual wajib bagi Suku Mentawai. Tak cuma Mentawai, Suku Dayak pun turut dikenal dengan seni merajah tubuh tersebut.
Sifat tato yang permanen, tentu saja memberikan tantangan tersendiri bagi peminatnya. Tato hanya bisa dihilangkan dengan prosedur medis agar kulit tidak berujung cacat. Dan untuk menghilangkan tato, tak bisa hanya sekali prosedur medis dilakukan. Tak heran jika orang yang memutuskan untuk memiliki tato, sudah memikirkan dampaknya.
Beberapa orang memiliki alasan khusus mengapa memilih tubuhnya ditato. Mulai dari persembahan bagi orang tercinta maupun hanya menunjukkan eksistensi mereka agar diakui komunitasnya.
Ya, tato kini juga sudah populer dan dinilai sebagai seni yang indah. Berbeda dengan beberapa waktu ke belakang, di mana tato dianggap sebagai tanda kriminal.
Nah, beberapa orang di dunia ternyata memiliki kisah sendiri di balik pembuatan tatonya. Penasaran? Yuk simak kisah di balik 10 tato yang bikin terharu dan maknanya dalam seperti brilio.net lansir dari laman Bored Panda, Senin (19/2).
1. Orang ini memilih tato rumah di atas pohon dengan inisial nama orangtuanya serta siluet anjing pada salah satu jendelanya. Pada 28 Juni 2017 lalu, sebuah tabung gas meledak dan menghancurkan rumahnya. Kedua orangtuanya pun meninggal dalam insiden tersebut dan juga anjing keluarganya turut menjadi korban.
2. Tato ini dibuat oleh seseorang untuk mendukung perjuangan sang istri dari depresi yang diidapnya.
3. Ayah dari wanita ini meninggal pada 15 Desember 2016. Ia pun lalu membuat tato di belakang telinganya dengan gambar kacamata dan kumis persis seperti ayahnya.
4. Wanita ini baru saja ditinggal ibunya beberapa bulan lalu. Ia pun membuat tato pertamanya berupa tulisan serta gambar buatan ibunya pada memo.
5. Pria ini baru saja kehilangan putranya tahun lalu. Dan ia pun membuat tato berbentuk gelombang suara dari suara tertawa putranya.
6. Orang ini beru saja ditinggalkan ayahnya pada tahun 2009. Ia pun lantas membuat tato berupa tulisan tangan ayahnya di buku masa kecilnya.
7. Wanita ini memutuskan membuat tato pada pahanya usai ayahnya meninggal dunia. Tato itu merupakan puisi yang ditulis tangan ayahnya saat ia baru lahir.
8. Pria ini baru saja kehilangan ayahnya bulan November tahun lalu. Ia pun membuat tato berupa sidik telapak tangan ayahnya.
9. Wanita ini ditinggal sahabatnya bunuh diri tahun lalu. Ia pun lantas membuat tato berupa catatan terakhir sahabatnya itu untuknya.
10. Wanita ini baru saja ditinggal sang ayah untuk selamanya. Ia pun memilih tato berupa catatan dari ayahnya.