Brilio.net - Pelajar Indonesia kembali mengharumkan nama bangsa dan berhasil mengukir prestasi di ajang internasional. Seorang siswa SD berusia 8 tahun asal NTT bernama Caesar Archangels Hendrik Meo Tnunay atau akrab disapa Nono berhasil meraih juara lomba matematika tingkat dunia dalam ajang International Abacus Brain Gym (ABG).

Siswa yang duduk di bangku kelas 2 SD Inpres Buraen 2, Kecamatan Amarasi Selatan, Kabupaten Kupang ini berhasil mengalahkan 7.000 peserta lain dari berbagai negara. Sementara posisi kedua dan ketiga diraih oleh peserta dari Qatar dan USA.

Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat pun memberikan apresiasi atas prestasi yang diraih oleh Nono.

"Saya senang dan bangga melihat anak seperti Nono atau Caesar Archangels Hendrik Meo Tnunay, siswa kelas 2 SD Inpres Buraen 2, Amarasi Selatan, yang meraih posisi pertama dalam kompetisi tingkat dunia Abacus Brain Gym tahun 2022 yang diikuti oleh sekitar 7000 siswa dari seluruh dunia," tulisnya melalui Instagram yang dikutip brilio.net pada Kamis (26/1).

kisah bocah NTT dapat hadiah usai menang lomba matematika tingkat dunia  berbagai sumber

foto: Instagram/@viktorbungtilulaiskodat

Lebih lanjut, Gubernur NTT pun mengungkapkan bahwa Nono telah mengharumkan dan membanggakan NTT di kancah dunia.

"Nono membanggakan NTT juga dunia, yang tentunya tidak terlepas dari peran guru yang sangat penting dalam membangun anak yang cerdas dan mandiri," sambungnya.