Brilio.net - Kejujuran menjadi salah satu hal yang paling berharga yang harus dimiliki oleh setiap orang. Banyak orang yang beranggapan bahwa kejujuran di era modern ini menjadi sebuah barang langka yang sulit diungkapkan. Namun, kenyataanya kejujuran masih dimiliki oleh sejumlah orang. Seperti salah satu kisah pria dari Malaysia. Pria tersebut menemukan tas yang berisi uang ratusan juta rupiah di sebuah tempat umum.
Kronologi penemuan uang.
foto: www.mstar.com.my
Pria yang tidak disebutkan namanya itu menemukan uang tunai sebanyak sebesar 100.000 ringgit Malaysia, jika dirupiahkan setara dengan Rp 337 juta. Uang yang disimpan dalam sebuah tas itu, diduga miliki seorang pengunjung tempat pariwisata Pusat Rekreasi Air Panas Legong di Baling, Kedah, Malaysia.
Menemukan uang dengan jumlah ratusan juta rupiah, tidak membuat pria tersebut berniat membawa kabur uang itu. Ia justru mengembalikan uang kepada sang pemilik. Pria yang bekerja di Majlis Daerah Baling (MDB) memilih melaporkan penemuan uang itu kepada pihak manajemen.
"Pegawai dewan distrik Baling yang bertugas saat itu, melaporkan kepada pihak pengurus dan menelpon pengunjung tersebut," jelasnya dikutip brilio.net dari Mstar, Minggu (17/7).
Pengunjung yang menerima telepon dari pihak manajemen pun terkejut mengenai tasnya yang tertinggal karena ia terburu-buru untuk pulang.
Diketahui tas berisi uang yang tertinggal di tempat pariwisata tersebut merupakan hasil jerih payahnya selama bekerja. Sang pemilik tas pun tidak sempat untuk memindahkan uang tersebut ke bank. Bahkan si pemilik tas memberikan pujian kepada pria yang menemukan tasnya itu karena masih jujur dan mengembalikan uang tersebut kepadanya.
Kejujuran yang perlu dicontoh.
foto: www.mstar.com.my
Pria yang menemukan tas berisi uang itu memang memiliki hati yang mulia. Pria tersebut nyatanya bukan pertama kali menemukan uang maupun barang milik pengunjung.
"Tapi kalau kita ambil satu, hilang segunung kepercayaan orang kepada kita," jelasnya.
Aksi terpuji pria itu pun menuai pujian dari para netizen.
"Alhamdulilah bukan uang kita, patut dipulangkan kepada yang punya. Kalau kita ambil uang yang bukan hal kita, kerja tidak akan memiliki berkah," kata salah satu netizen.
"Alhamdulillah. Zaman saat ini susah menemui orang yang punya hati ikhlas dan jujur. Semoga dimurahkan rezekinya. Aamiin," tulis Masni Che Omar.
Recommended By Editor
- Bocah pemulung ini berbagi makanan dengan kucing liar, bikin haru
- 33 Tahun jadi pria, warga Cina kaget divonis berjenis kelamin wanita
- Aksi emak-emak tegur pemobil buang sampah sembarangan, tuai pujian
- Bidan ini bagikan kisah perjuangan pasien saat persalinan, penuh haru
- Kisah ayah temani sang anak hingga akhir hayat, bikin hati nyesek
- Ditanya mau kado apa saat ulang tahun, jawaban anak ini bikin nyesek