Brilio.net - Koneksi internet saat ini menjadi salah satu kebutuhan penting. Seperti yang kamu ketahui, mulai dari kebutuhan pekerjaan, pembelajaran, hingga sarana hiburan bisa dipenuhi dengan jaringan internet. Nggak heran, kalau kini semakin banyak orang yang memasang WiFi untuk memudahkan kegiatannya. Namun berbeda dengan yang dilakukan Rio Febrianto. Pria itu justru memanfaatkan WiFi yang ada di rumahnya menjadi sebuah mesin WiFi.

Yap, selayaknya permainan yang ada di mal, kamu hanya perlu memasukkan uang koin untuk menikmati WiFi. Tarif yang dipatok pun sangat terjangkau, cukup Rp 1.000 saja kamu bisa mendapatkan koneksi internet saat memanfaatkan layanan WiFi karya Rio ini. Melalui akun TikTok @rioongob2, Rio menunjukkan mesin WiFi miliknya yang sudah dipenuhi uang koin di dalamnya.

Mesin WiFi koin © TikTok

foto: TikTok/@rioongob2

Kotak Wifi yang ditempel di tembok rumah itu ternyata sudah menyimpan banyak uang koin dari para pelanggan. Tampak pula beberapa anak-anak juga berada di halaman rumahnya menikmati WiFi tersebut.

Dalam akun TikTok, Rio menjelaskan bahwa tarif tersebut berlaku untuk satu jam penggunaan. Jika telah mencapai batas waktunya, koneksi internet itu akan terputus secara otomatis. Namun jika pengguna ingin menikmati WiFi lebih lama, mereka bisa memasukkan jumlah koin lebih banyak.

Melalui video lain, Rio juga menjawab beberapa rasa penasaran para warganet, termasuk dengan modal hingga keuntungan yang didapatkan. Dijelaskan, bahwa ia mengeluarkan biaya kisaran Rp 360 ribu setiap bulannya. Sedangkan ketika dihitung, pada salah satu hari ia mendapatkan hasil Rp 39.500 per harinya. Jadi bisa dibayangkan bukan berapa pendapatan dari mesin WiFi tersebut?

Mesin WiFi koin © TikTok

foto: TikTok/@rioongob2

Pria itu juga menyampaikan bagaimana cara kerja dari mesin WiFi yang ia sediakan. Dengan langkah yang praktis, nggak heran banyak orang di sekitarnya kerap berdatangan untuk mengakses WiFi tersebut. Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, selalu menikmati internet dari mesin WiFi di halaman rumahnya. Tak hanya bagi penduduk sekitar, bahkan banyak warganet yang ikut tertarik dengan mesin tersebut.

@rioongob2 #wifikoin DJ Dinda jangan marah marah - DB Project

 

"Usaha wifi voucheran gak menghianati hasil. Tambah lagi bang acces pointnya supaya tambah luas," komentar @deden_almazumi.

"Cara buatnya gimana," respons @oreocreampie.

"Kira2 modal berapa juta untuk pasang wifi koin ini bang," kata @vikybizy.

"Buka warung di depan bang tambah untuk wkwkwk," lanjut @keshi.