Brilio.net - Perhelatan KVFI Dragon 2022 yang diadakan oleh PT Dragon Prima Farma telah usai. Kompetisi video dan film pendek ini ditutup dengan acara puncak Malam Penghargaan KVFI Dragon 2022 yang berlangsung meriah di Sam Poo Kong Temple, Semarang, Sabtu (23/7) kemarin.
Berlangsung sejak pagi hingga sore, acara ini dimeriahkan dengan kompetisi K-Pop Dance Cover dengan menggandeng komunitas K-Pop Dancers asuhan iConnect-Dance School, penampilan bakat-bakat musikal dari SMI Semarang, dan diramaikan juga aneka games serta doorprizes. Hingga malam harinya ditutup dengan acara puncak Malam Penghargaan KVFI Dragon 2022.
Antusiasme bergitu terlihat dari para peserta dan pengunjung. Anton Handoyo selaku Direktur Utama PT Dragon Prima Farma mengatakan jika pihanya senang lantaran acara ini melibatkan para anak muda kreatif Indonesia. Selain itu juga menjadi ajang interaksi langsung dari kami PT Dragon Prima Farma dengan konsumen secara langsung.
foto: KVFI Dragon 2022
“Sebagai perusahaan yang mengikuti era transformasi digital kami memang ingin bisa berinteraksi dan berkerja sama secara baik dengan anak muda kreatif Indonesia, atau yang kami sebut sebagai Creative Millennials Indonesia. Kreativitas mereka bisa membantu kami mengkomunikasikan pesan-pesan promosi produk-produk PT Dragon Prima Farma secara menarik dan kekinian”, ujar Anton Handoyo.
Lebih dari 1500 pengunjung yang hadir di acara KVFI Dragon 2022 ini dan semuanya mendapat produk Minyak Kayu Putih Cineole Dragon secara gratis. Hal ini sebagai bentuk presiasi PT Dragon Prima Farma terhadap customer setia dan kepada publik.
“Acaranya seru banget. Kompetisi K-pop Dance Cover gokil-gokil pesertanya, dan pentas bakat musik dari SMI Semarang juga sangat menarik”, ujar Firman & Linda selaku stage & line manager dari Intima Kreativa yang dipercaya oleh PT Dragon Prima Farma untuk menyelenggarakan #KVFIDragon 2022 ini.
foto: istimewa, Perwakilan para pemenang KVFI DRAGON 2022
Pada event KVFI Dragon 2022 ini terplih 6 orang juara yang berhak membawa pulang hadiah tunai senilai total 80juta rupiah. Adapun para pemenang #KVFIDragon 2022 yakni Film Pendek Iklan Terbaik: Angin Cinta. Karya: DM Pictures, Video Iklan Terbaik: Si Paling Hangat. Karya: Lembah Manah Picture, Director Terbaik: Wildan Nuryasin Hayat, dengan karya Minyak Warisan Bapak, Cinematographer Terbaik: Turky Hanif Ba’awad, dengan karya Muda Jompo, Film Pendek Iklan Terfavorit: Angin Cinta, karya DM Picture, dan Video Iklan Tervaforit: Nasib Indra, karya SiDaMar Picture.
Bagoes Kresnawan bersama Ninndi Raras, film director & producer wanita Indonesia didaulat menjadi juri utama dalam ajang ini. Bagoes pun mengatakan jika penjurian ini telah dilakukan melalui proses yang fair dan objektif.
“Kami memastikan bahwa penjurian kami melalui proses yang fair dan objektif. Sehingga tiap karya yang menang memang sudah melalui seleksi dan pertimbangan yang ketat dan matang”, ujar Bagoes Kresnawan.
Yohanes Kiki Mirano selaku director dari Intima Kreativa, branding consultant & service yang dipercaya oleh PT Dragon Prima Farma untuk mengkoordinir KVFI Dragon 2022 ini berharap jika acara ini terdapat sesi lanjutannya. Sebagai ajang event komunal para kreatif muda di Indonesia.
foto: istimewa, Nindi Raras, Anton Handoyo, Bagoes Kresnawan
"Semoga acara ini ada sesi lanjutannya, agar bisa jadi ajang event komunal para kreatif muda di Indonesia, sekaligus jadi ajang interaksi brand to customer yang efektif bagi PT Dragon Prima Farma," ujar Yohanes Kiki Mirano.
“Terimakasih dari kami semua di PT Dragon Prima Farma kepada semua pihak yang terlibat dalam event #kvfidragon 2022 ini, kepada para juri Bagoes Kresnawan dan Ninndi Raras, kepada Intima Kreativa dan kepada semua Creative Millennials Indonesia. Tetap semangat, terus berkarya, dan gak takut dinginnya malam. See you on the next KVFI Dragon! Salam creative millennials Indonesia!”, pungkas Anton Handoyo.
Recommended By Editor
- Raisa segera luncurkan produk Raine Beauty, halal dan ramah lingkungan
- 4 Tips memilih laptop yang tepat untuk digital ilustrator, wajib tahu!
- Grab, Emtek, & Bukalapak kolab demi #KotaMasaDepan di berbagai daerah
- 4 Perbedaan laptop gaming dengan yang biasa, kamu pilih mana?
- 8 Pertimbangan sebelum membeli HP sesuai kebutuhan, gampang ternyata