Fungsi Lembaga Sosial.

Lembaga sosial adalah organisasi kemasyarakatan © 2022 berbagai sumber

foto: freepik.com

Lembaga sosial yang terbentuk memiliki fungsi antara lain sebagai berikut.

1. Lembaga sosial berfungsi untuk menjaga keutuhan masyarakat yang saling berhubungan atau bersangkutan.

2. Lembaga sosial berfungsi untuk memberikan arahan atau pedoman kepada masyarakat untuk dapat mengadakan sistem pengendalian sosial seperti sistem pengawasan masyarakat kepada anggotanya.

3. Lembaga sosial memiliki fungsi untuk memberikan pedoman pada anggota masyarakat dalam bersikap dan menghadapi masalah yang muncul dan berkembang di lingkungan masyarakat.

4. Lembaga sosial berfungsi sebagai tempat untuk belajar bagi setiap anggota masyarakat. Lembaga sosial nggak hanya dalam bidang pendidikan saja melainkan dalam semua bidang.

5. Lembaga sosial berfungsi sebagai penegak, karena terdapat sanksi dan hukuman yang diterapkan, dari hal inilah lembaga sosial dapat menjadi pengawas untuk meluruskan kesalahan dari setiap anggota.