Brilio.net - Pilihan menjadi ibu rumah tangga atau bekerja merupakan keputusan pribadi yang kompleks bagi banyak wanita. Ketika beberapa orang memilih jadi wanita karier, orang-orang memandang sinis dan menilai perempuan seharusnya mengurus urusan rumah.

Sementara itu, jika ada perempuan berpendidikan tinggi memutuskan menjadi ibu rumah tangga, lagi-lagi dia dicibir dan ilmunya selama sekolah disebut sia-sia serta buang duit orang tua.

Walau masih ada saja orang yang berpikirkan sempit seperti itu, namun kini zaman sudah berubah. Tidak sedikit orang yang mulai paham bahwa menjadi ibu bekerja atau tidak, dua-duanya sama mulia.

Sebagaimana yang diputuskan oleh wanita satu ini. Brilio.net menghimpun dari TikTok-nya di @tesatichrodi, ibu satu anak ini membuat keputusan besar dalam hidupnya setelah menikah.

dokter jadi IRT © TikTok

foto: TikTok/@tesatichrodi

Dia adalah Tesa Tiara. Lebih dari 4 tahun Tesa belajar di Fakultas Kedokteran di kampusnya. Dia pun berhasil menamatkan pendidikannya itu dan membawa gelar dokter di belakang namanya.

Akan tetapi tidak seperti mahasiswa kedokteran lain, dokter Tesa memutuskan untuk jadi ibu rumah tangga saja setelah menikah.