Beberapa hari kemudian, mereka pun resmi bertunangan. Momen pertunangan ini disaksikan oleh banyak tamu dan penuh sorak sorai karena Ki Jaya lantas berfoto dengan calon istrinya. Dalam satu momen, salah satu tamu undangan mengarahkan tangan Ki Jaya untuk merangkul Nini Uka.

lansia nikah di subang © TikTok

foto: TikTok/@waroengaa78

Pada hari H, acara pun berlangsung dengan heboh. Dengan pakaian pengantin serba putih, Ki Jaya tampak sumringah sambil diiringi rombongan dan arak-arakan meriah. Mereka berteriak sambil menyanyikan lagu-lagu Sunda.

Setelah itu, barulah prosesi akad nikah dimulai. Dedi Mulyadi yang bertindak sebagai penghulu pun menyalami tangan Ki Jaya. Dalam penyampaiannya, ia menikahkan Ki Jaya dan Nini Uka dengan mas kawin sebesar Rp 2.440.000 di bayar kontan.

Namun saat giliran Ki Jaya mengucapkan ijab kabul, suasana menjadi heboh. Bagaimana tidak, ia terlihat kesulitan mengucapkan lafaz ijab kabul tersebut. Banyak kata yang ia lupa bahkan termasuk nama calon istrinya sendiri. Diketahui, nama asli Nini Uka adalah Mauka.

lansia nikah di subang © TikTok

foto: TikTok/@waroengaa78

Momen ijab kabul tersebut diulang hingga beberapa kali, namun Ki jaya masih saja kesulitan. Wajar, mengingat umurnya yang sudah tak lagi muda. Namun begitu, suasana sekitar justru penuh tawa dan semakin heboh ketika Ki Jaya akhirnya berhasil mengucapkan ijab kabul hingga selesai. Sontak para hadirin langsung teriak "sah".

"Akhirnya syah juga semoga menjadi keluarga samawara, amiiin," tertera pada caption yang dikutip brilio.net, Selasa (12/3).

lansia nikah di subang © TikTok

foto: TikTok/@waroengaa78

Video tersebut pun menjadi viral dan mengundang perhatian netizen. Tentu banyak yang iri dengan pernikahan ini sebab mereka yang muda mengaku kalah dengan Ki Jaya. Para netizen pun turut mendoakan agar hubungan pasangan lansia tersebut langgeng hingga ajal menjemput.

Dari video tersebut diposting hingga artikel ini ditulis, akun @waroengaa78 sudah menghimpun jutaan penonton. Selain itu, terdapat juga ratusan ribu akun yang memberi like dan ribuan komentar.

"Ya Rabb, Kenapa nasibku begini kalah sama Mak Uka & Aki Jaya," tulis akun @kimberly_keint

"Astagfirullah dah terengah-engah napasnya si abah," jelas akun @matalatta08

"Ini namanya cinta yang tertunda, ketemunya pas udah tua, sukses aki," kata akun @silviakhanza1988

"Gimana ini ngucapinnya, semoga langgeng sampai kakek nenek tapi udah terlanjur," komentar akun @ursweet.

 

@waroengaa78 part 5 Akhirnya syah juga semoga menjadi keluarga samawara, amiiin. #dedimulyadi #dedimulyadichannel #dadansunandarsunarya #putragiriharja3 #pernikahanviral #viral2024 suara asli - IGA BAKAR COET