Brilio.net - Setiap anak pasti pernah mengalami momen ketika diberi uang oleh orang terdekat, baik itu paman, saudara, ataupun teman orang tua. Biasanya, uang tersebut diklaim oleh sang ibu dengan alasan ingin menyimpannya untuk keperluan anak. Namun faktanya, uang itu sering kali langsung dipakai untuk berbelanja di pasar, seperti yang dialami oleh seorang bocah dalam sebuah video viral di TikTok.

Kejadian ini dibagikan oleh akun TikTok @nuriyanti78, di mana seorang bocah bernama Adam menceritakan pengalamannya saat diberi uang oleh teman ayahnya. Dalam video tersebut, Adam dengan polosnya menjelaskan bagaimana teman ayahnya datang ke rumah dan memberikan uang kepadanya saat hendak pulang.

Dengan lugas, Adam menceritakan kembali momen tersebut, membuat banyak orang merasa gemas mendengarnya.

Momen lucu bocah curhat dapat uang dari teman ayahnya berujung dipakai sang ibu belanja dari berbagai sumber

foto: TikTok/@nuriyanti78

"Semalam kan teman ayahku datang, cerita-cerita lah itu kan, baru kawan ayahku itu udah mau pulang, baru dikasih duitnya aku kan," ujar Adam, dikutip brilio.net, Sabtu (19/10).

Namun ketika Adam hendak menerima uang itu, ibunya mengatakan kepada Adam untuk tidak menerima uang dari teman ayahnya tersebut.

Momen lucu bocah curhat dapat uang dari teman ayahnya berujung dipakai sang ibu belanja dari berbagai sumber

foto: TikTok/@nuriyanti78

"Dam, Dam, jangan diterima," imbuhnya.

Akan tetapi, teman ayahnya tersebut langsung memasukkan ke dalam kantong celana Adam supaya uang yang dia berikan tidak ditolak. Setelah teman ayahnya pulang, sang ibu langsung mengambil uang tersebut dan pergi ke pasar.

Momen lucu bocah curhat dapat uang dari teman ayahnya berujung dipakai sang ibu belanja dari berbagai sumber

foto: TikTok/@nuriyanti78

"Baru, kawan ayahku itu udah pulang abis tu mamak aku itu ngambek duetku, malah pergi ke pajak (pasar) pulak mamakku itu we, haa, ini dia orangnya, ada mamak kalian kayak gini we... selebew," tutupnya.

Video curhatan polos ini pun langsung memancing reaksi warganet. Banyak yang merasa terhibur dengan kepolosan dan kelancaran Adam dalam menceritakan pengalamannya. Beberapa warganet bahkan menganggap kejadian ini sangat relatable, karena sering kali terjadi dalam kehidupan mereka sendiri.

"HAHAHAHA PUBLIC SPEAKINGNYA LANCAR DEK," tulis akun @sasa.

"dari 50 tahun yg lalu, investasi bodong itu emang slalu berjalan dek," komentar akun @usrgmnii_.

"mamak anak ku juga begituuuu," ungkap akun @RiniRahmadi.

"enak banget buat diajak ghibah," tulis akun @Crstyabuanatalla.

"makasih dek sudah mewakili kami semua, kami dimasa kecil ga berani speak up macammu dek," tulis akun @foryouuu.

Dari video ini diunggah hingga tulisan ini ditulis, video tersebut telah ditonton 2,7 juta kali, mendapat 284,1 ribu suka dan 4.665 komentar.

@nuriyanti78

ada anak kelen kek gini weee

suara asli - Nuri Yanti