Brilio.net - Merantau dan tinggal di kos merupakan pilihan umum bagi banyak orang yang bekerja atau belajar di tempat yang jauh dari rumah. Kos merupakan tempat tinggal yang praktis, fleksibel, dan harganya juga terjangkau. Ngekos biasanya mencakup menyewa kamar atau unit kecil yang dilengkapi dengan fasilitas dasar seperti tempat tidur, meja, dan kamar mandi. Namun ada juga kos-kosan yang hanya menyediakan ruangan saja.

Salah satu keuntungan ngekos adalah menghemat waktu dan usaha yang diperlukan untuk mempersiapkan dan merawat fasilitas rumah tangga. Karena sebagian besar fasilitas umum seperti kebersihan dan pemeliharaan sudah diurus oleh pemilik atau pengelola kos. Selain itu, kos juga membuka peluang untuk menjalin hubungan sosial dengan orang-orang dari berbagai latar belakang dan daerah.

Saat ini, mencari kos yang nyaman dan sesuai tak lagi mudah. Butuh persaingan dengan calon-calon penyewa lain. Apalagi harga properti seperti rumah tak lagi murah, sehingga banyak yang lebih memilih untuk ngekos.

Salah satu aplikasi pencari kos, Mamikos melaporkan meningkatnya permintaan penyewaan kamar sebesar lebih dari 125% selama kuartal pertama pada 2022. Platform tersebut juga mencatat lebih dari 5 juta percakapan yang masuk, dengan 7 juta orang pencari kos setiap bulannya. Hal ini menunjukkan ketatnya persaingan mencari kos.

Salah satu orang yang merasakan betapa sulitnya mencari kos ada pada video ini. Ia membagikan sebuah kisah yang bisa bikin orang ketawa tapi juga kasihan. Ceritanya bisa disimak lewat postingan TikTok dari akun @firdaamelliaf yang dilansir brilio.net, Selasa (6/2).

ngekos harus anak fk © TikTok

foto: TikTok/@firdaamelliaf

Dalam video tersebut, awalnya ia mengatakan bahwa nyari kos adalah perkara yang gampang. Ternyata wanita itu tidak serius dalam mengucapkan pernyataannya tersebut. Ia mengucapkannya hanya sebagai sindiran bagi yang mengatakan demikian. Ia pun membuktikan betapa susahnya mencari kos.

 

 

Pada postingan itu, sebenarnya ia sudah dapat dan hendak menyewa sebuah kamar kos. Tapi apalah daya, ternyata maksud untuk menyewa itu ditolak oleh pemilik kos. Alasan pemilik kos menolaknya yang justru menuai sorotan netizen.

Bagaimana tidak, dalam sebuah chat yang ditampilkan, sang pemilik mengatakan bahwa semua penyewa kosnya adalah anak fakultas kedokteran (FK). Sehingga, yang diterima di kos tersebut hanya anak FK. Wanita tersebut pun ditolak karena ia bukan anak FK.

"Ibu inginnya sih anak-anak FK semua neng. Maaf ya neng," tulis ibu itu di chat.

ngekos harus anak fk © TikTok

foto: TikTok/@firdaamelliaf

Masih belum jelas apa alasan sebenarnya sang ibu berkeinginan demikian. Namun yang jelas ini merupakan bentuk diskriminasi kepada anak yang bukan berasal dari FK. Wanita itu pun mengatakan bahwa ia akan tetap sabar dan berusaha mencari kos-kosan lagi.

"Nggak papa sumpah nggak papa (sambil nangis keliling nyari kosan lagi," tulisnya di caption.

Postingannya itu pun viral dan mengundang perhatian netizen. Banyak netizen yang berspekulasi terkait apa tujuan dari pemilik kos tersebut. Di samping merasa kasihan, ternyata ada juga yang menganggap lucu hal ini sehingga mereka malah bercanda di kolom komentar.

Dari video tersebut diposting hingga artikel ini ditulis, akun @firdaamelliaf sudah menghimpun 3,4 juta penonton. Selain itu terdapat juga 292,5 ribu akun yang memberi like dan 4.059 komentar.

"Mending pindah jurusan kak daripada cari kos lagi," tulis akun @tasyuxx bercanda.

"Hahaha pernah ngekos di tempat yang emang isinya anak kedokteran dan itu memang tenang banget. Tapi nggak enak terlalu pada individu nggak ada interaksinya sesama satu kos," ujar akun @iamwaaaaaaa.

"Anak FK bayar kost nggak pernah telat soalnya," kata akun @ohayounim.

"Kalau ibunya sakit tinggal dateng ke kosan sendiri. Berobat gratis sama anak FK," komentar akun @xxnzllr.