Brilio.net - Perubahan berat badan pada tubuh manusia merupakan hal yang kerap terjadi. Apalagi saat seseorang menjalani program diet dengan menjaga pola makan dan rutin berolahraga. Biasanya, dalam kurun waktu beberapa bulan akan terlihat perubahan pada berat badan dan bentuk tubuh.
Selain itu, perubahan berat badan juga memengaruhi ukuran pakaian yang dikenakan. Berat badan yang menurun membuat pakaian yang awalnya terlihat pas saat dikenakan, jadi terlihat lebih besar. Baju yang awalnya pas di badan, justru menjadi baju oversize.
Nggak cuma itu, penurunan berat badan juga memengaruhi lebar pinggang. Maka nggak heran saat seseorang mengalami penurunan berat badan, celana yang dipakai pun cenderung akan lebih longgar dan kebesaran. Nah, biasanya ikat pinggang sering digunakan untuk membuat celana yang kebesaran terlihat pas di badan.
Adanya ikat pinggang pun cukup membantu aktivitas seseorang. Karena mengenakan celana yang 'kedodoran' pun pasti kurang nyaman. Banyak yang menyimpan ikat pinggang dengan cara digantung menggunakan hanger.
Namun, hal tersebut membuat lemari jadi kelihatan tak tertata dengan apik. Nah, akun TikTok @diy.lifehacks.id pun memberikan sebuah trik untuk merapikan ikat pinggang supaya praktis saat disimpan.
foto: TikTok/@diy.lifehacks.id
Kamu nggak membutuhkan alat apa pun untuk merapikannya. Pertama, masukkan bagian ujung ikat pinggang ke dalam gesper hingga membentuk lingkaran. Setelah itu, gulung bagian ujung ikat pinggang ke bagian dalam.
foto: TikTok/@diy.lifehacks.id
Setelah membentuk lingkaran, masukkan gulungan tersebut ke dalam lubang lingkaran yang telah terbentuk. Dengan begitu, ikat pinggangmu kelihatan lebih rapi saat ditata atau disimpan di lemari penyimpanan. Simpel banget kan? Kamu juga nggak perlu menggunakan hanger lagi untuk menggantung ikat pinggang di balik pintu atau di dalam lemari pakaian.
@diy.lifehacks.id Simpan sabuk ga perlu digantung lagi deh! CR: @Go5758 #tips #tipsbuatkamu #tipsdantrik #tipsmudah #DIY #lifehack #lifehacks #tiktokhacks #superhacks #DIYLifeHacksIndonesia #MakesLifeEasier Ketawa Bayi Ngakak - Faid rafanda
Recommended By Editor
- Bukan pakai pasta gigi, ini trik hilangkan noda karat pada gunting pakai 2 bahan dapur
- Bukan pakai sabun mandi, ini cara mudah hilangkan bekas coretan pulpen di sofa berbahan kulit
- Tak perlu pakai sabun, ini cara mudah melepas cincin yang kekecilan pakai 1 jenis alat
- Mengilap tanpa cairan kimia, ini cara bersihkan noda bekas semen di lantai pakai 1 bahan pengawet
- Nggak cuma micin, ini cara suburkan tanaman petai agar berbuah lebat cukup tambah 1 bahan dapur