Brilio.net - Hampir setiap orang tentu memiliki konsep rumah impian yang akan mereka tinggali. Banyak cara untuk menghadirkan cita-cita tersebut menjadi kenyataan, salah satunya dengan melakukan renovasi. Bukan cuma untuk memenuhi impian saja, melakukan renovasi juga membuat tampilan rumah jadi lebih indah dan nyaman.

Sebagaimana terlihat dari unggahan @archidesiign, yang memperlihatkan transformasi bangunan tua menjadi hunian bergaya unik. Renovasi atau pemugaran yang dilakukan salah satu arsitek di Ceko ini memiliki konsep memisahkan hunian menjadi dua bagian dengan atap terbuka.

Diketahui, bangunan tua tersebut pada awalnya merupakan sebuah pabrik yang dibiarkan terbengkalai selama bertahun-tahun. Namun, dengan ide kreatif sang arsitek, ia mengubah bangunan dengan kesan kuno dan jadul menjadi rumah layak huni yang memberikan ketenangan dan kedamaian bagi pemiliknya.

Penasaran seperti apa potretnya? Berikut brilio.net rangkum dari Instagram @archidesiign pada Senin (30/1), potret pabrik terbengkalai yang direnovasi jadi rumah bergaya unik.

 

 

 

1. Begini potret dulu dan kini bangunan yang sudah dilakukan renovasi. Dulunya pabrik yang dibiarkan terbengkalai, kini bangunan tersebut jadi rumah layak huni.

potret bangunan lama direnovasi © instagram

potret bangunan lama direnovasi
© instagram/@archidesiign

2. Sang arsitek memiliki konsep bangunan dua lantai yang dipisah menjadi dua bagian dengan atap terbuka.

potret bangunan lama direnovasi © instagram

potret bangunan lama direnovasi
© instagram/@archidesiign

3. Pada bagian dengan atap terbuka, difungsikan sebagai ruang kerja. Suasananya yang damai memberikan kenyamanan bagi pemiliknya.

potret bangunan lama direnovasi © instagram

potret bangunan lama direnovasi
© instagram/@archidesiign

4. Sang arsitek mengubah bangunan dengan kesan kuno dan jadul menjadi rumah layak huni yang memberikan ketenangan dan kedamaian bagi pemiliknya.

potret bangunan lama direnovasi © instagram

potret bangunan lama direnovasi
© instagram/@archidesiign

5. Nah, pada salah satu bagian difungsikan untuk ruang tamu, dapur, dan kamar tidur.

potret bangunan lama direnovasi © instagram

potret bangunan lama direnovasi
© instagram/@archidesiign



 

6. Dengan nuansa hitam putih, hampir keseluruhan interior menggunakan unsur material berupa kayu.

potret bangunan lama direnovasi © instagram

potret bangunan lama direnovasi
© instagram/@archidesiign

7. Terlihat, dari tangga rumah yang menggunakan interior kayu dengan konsep yang cukup simpel.

potret bangunan lama direnovasi © instagram

potret bangunan lama direnovasi
© instagram/@archidesiign

8. Mementingkan unsur keleluasaan, pencahayaan pada hunian ini pun begitu diperhatikan.

potret bangunan lama direnovasi © instagram

potret bangunan lama direnovasi
© instagram/@archidesiign

9. Menariknya, hunian ini juga dilengkapi dengan perpustakaan yang menggunakan konsep open space.

potret bangunan lama direnovasi © instagram

potret bangunan lama direnovasi
© instagram/@archidesiign

10. Meski dari luar hunian ini terlihat mungil, namun saat masuk ke dalam ruangan tampak begitu nyaman.

potret bangunan lama direnovasi © instagram

potret bangunan lama direnovasi
© instagram/@archidesiign

11. Pepohonan dan danau yang mengelilingi hunian pun membuat udara tampak segar. Bikin makin betah berdiam diri di rumah.

potret bangunan lama direnovasi © instagram

potret bangunan lama direnovasi
© instagram/@archidesiign