Brilio.net - Apa jadinya jika kamu bertemu dengan orang asing, yang bukan warga negara Indonesia mampu fasih berbahasa Indonesia? Bukan hanya itu, orang tersebut juga mampu berbicara dengan bahasa daerah seperti bahasa Jawa.
Kamu mungkin akan terkagum terhadap orang tersebut. Lebih mengejutkan lagi, kamu menemukannya justru ketika kamu berada di luar negeri.
Seperti yang kamu bisa lihat pada video yang baru-baru ini viral. Melalui akun TikTok @liyazamzam, pengguna akun tersebut membagikan video seorang pria dengan pakaian gamis khas Timur Tengah tengah menawarkan dagangannya dengan berbicara bahasa Indonesia dan bahasa Jawa.
foto: TikTok/@liyazamzam
Momen dalam video itu diketahui terjadi di Jeddah, Arab Saudi. Pria dalam video menawarkannya dengan bahasa Jawa yang begitu fasih. Si pemilik video pun menjawabnya dengan nada kagum.
Ketika ditanya darimana asal pria tersebut, dirinya pun menjawab sambil seperti memamerkan skill berbahasa Jawanya.
Orang Arab, siji loro telu papat (orang Arab, satu dua tiga empat), ujar penjual parfum dengan menggunakan logat Jawa.
Hal tersebut membuat WNI yang berada di lokasi merasa kaget dan kemudian melanjutkan transaksi jual beli mereka dengan menggunakan bahasa Jawa.
Pria penjual parfum tersebut menawarkan parfum yang dijualnya dengan harga Rp 50 ribu per biji.
foto: TikTok/@liyazamzam
Satus ewu loro. Kasturi, minyak wangi. Iya ora tuku ora popo (seratus ribu dua. Kasturi, minyak wangi. Iya tidak beli tidak apa-apa), lanjut penjual tersebut.
Recommended By Editor
- Bukan di Swiss, penampakan sungai jernih di Kebumen ini layaknya Sungai Aare
- Heboh Iptu Umbaran Polsek di Blora nyamar jadi wartawan selama 14 tahun, begini kata mabes polri
- Mewahnya pasar ikan di Qatar, nggak becek dan bangunannya bak hotel bintang lima
- Jualan sambil karaoke, suara pedagang telur gulung ini banjir pujian
- Aksi heroik driver ojek online selamatkan anak kucing di kolong mobil