Brilio.net - Untuk sebuah pernikahan, biasanya pengantin akan mempersiapkan venue pernikahan. Biasanya pengantin akan menggelar pernikahan di gedung maupun mendirikan tenda di halaman lapang. Namun, apa jadinya jika pernikahan digelar di tempat yang antimainstream?
Seperti momen yang dibagikan pengguna TikTok @blessing07_. Dalam unggahannya, pengantin tidak memilih gedung sebagai venue pernikahan, melainkan pasar tradisional. Momen unik ini terjadi di di Pasar Ngijon, Sleman, Yogyakarta.
Menariknya, pernikahan tidak digelar biasa-biasa saja, melainkan cukup mewah. Hal tersebut dapat terlihat lewat dekorasinya dan venue yang sangat luas.
Menjumpai si pemilik akun TikTok @blessing07_, Restu Anggoro, selaku vendor tim dokumentasi dalam pernikahan tersebut, brilio.net menanyakan beberapa hal mengenai pernikahan yang digelar di pasar tradisional tersebut. Ternyata, selain merupakan tim dokumentasi, Restu adalah teman lama dari mempelai pria. Dia menjelaskan jika pernikahan digelar di depan rumah mempelai wanita yang merupakan pasar. Sehingga pasar tersebut disewa sebagai venue pernikahan.
"Kebetulan pernikahannya teman lamaku, saya ditugaskan sebagai tim dokumentasinya. Tempatnya di depan rumahnya si cewek, dan di depan rumahnya itu pasar, jadi pasarnya didekor seperti tenda wedding. Full satu pasar dari pojok ke pojok," ujar Restu Anggoro, dikutip brilio.net pada Selasa (12/9).
Jika masuk ke venue lebih dalam, penghelat acara juga menyediakan berbagai makanan. Mulai dari jajanan pasar hingga jajanan kaki lima. Riuh ramainya mirip pasar, hanya bedanya kali ini merupakan acara pernikahan.
Restu menjelaskan jika pedagang pasar turut diberdayakan dalam acara tersebut. Seperti pedagang-pedagang pasar yang menyajikan berbagai jajanan dan makanan. Pun untuk beberapa makanan lainnya, pengantin memilih catering.
"Kalau untuk vendor makanan, sebagian besar memang kayak jualan di pasar, seperti wajik, bakso, itu diberdayakan dari orang yang pedagang-pedagang di situ, kayak di stan-stan gitu. Namun, ada juga vendor makanan lain catering, kayak ramesan-ramesan gitu," jelasnya.
Persiapan pernikahan itu sendiri memakan waktu seminggu. Meski menggunakan venue pasar, tentu saja penataannya harus dibuat dengan rapi dan apik. Pernikahan Aryanda Ahmad Muttaqien dan Rahma Matsna Aulia tersebut digelar pada Minggu (10/9).
"Kalau persiapannya itu hampir seminggu (H-7 hari). Untuk penataan pasar, jadi dibuat tenda. Itu kan nikahannya hari Minggu kan persiapannya itu dari Senin sebelumnya," jelasnya.
Diketahui acara tersebut mengundang sekitar 3 ribu tamu. Sebelumnya, pemilik hajat ini berencana membuat acara di gedung maupun hotel. Akhirnya mereka memilih untuk menggelarnya di pasar sekaligus memberdayakan pedagang.
"Awalnya itu, mereka mau di kayak di gedung apa hotel, terus akhirnya bapaknya (mempelai wanita) ini ada ide, kenapa nggak di pasar depan aja, lagian dekat hanya nyebrang doang," ungkapnya.
Pernikahan unik ini pun menjadi viral di TikTok. Warganet turut berkomentar mengenai konsep pernikahannya yang unik.
"Budget habis berapa ya, rencana mau seperti itu juga, tapi uang baru ada 175rb," kata @kudeddddd.
"Cerdasssss, Klo dipikir2 di pasar traditional kan pasti ada makanan enaknya sendiri2, tinggal dibooking keren2!!!" kata @mamakdasteranduobocil.
"Duh cenil, klepon, bakmi, capjae....ngiler semua ini," kata @by_niken.
"Keknya sampe bingung bgt mau makan apa para tamu undangannya," kata @retnoaaaaaa23.
"Wiiihhh keren bangeeeet iniii," kata @mamamipapi.
@blessing07_ Unik nih nikahan di pasar. Kalo kalian pengen nikahan di mana guys?? #nikahan #nikahunik #pasar #pasarngijon suara asli - Rez
Recommended By Editor
- Curhat pilu pengantin lokasi dan acara pernikahannya dipenuhi lalat, alasan di baliknya bikin nyesek
- Wanita ini bandingkan MUA pilihan sendiri vs mertua, hasil makeup-nya bagai langit dan bumi
- Kisah perempuan legowo ayah nikahi sahabat kecilnya, disebut bak cerita sinetron
- Berada di gang sempit, 9 transformasi dekorasi pelaminan adat Padang ini hasilnya nggak kaleng-kaleng
- Beda hasil makeup pengantin di kenyataan vs potret fotografer ini bikin ngelus dada, editingnya ngegas