Brilio.net - Salah satu aktivitas yang bisa membuat kita kelelahan adalah perjalanan antar kota. Perjalanan dengan jarak tempuh ratusan sampai ribuan kilometer ini bisa jadi menguras tenaga dan membuat kondisi fisik menurun selama perjalanan.
Berbeda dengan moda transportasi udara yang relatif cepat, moda transportasi darat barangkali merupakan transportasi yang paling membuat kita kelelahan. Seperti bus misalnya, mobil besar dengan daya tampung puluhan orang ini merupakan kendaraan yang sering digunakan untuk menempuh perjalanan antar kota.
Namun, perjalanan jarak jauh yang kita tempuh menggunakan bus yang lain dari biasanya? seperti yang bisa kita lihat dalam salah satu video di TikTok. Dibagikan oleh @anacollection_2304 pada Jumat lalu (29/7), dalam video tersebut terlihat penampakan bus yang disulap menjadi ruangan yang menyerupai rumah.
foto: TikTok/@anacollection_2304
Bukannya berisi deretan kursi, bus tersebut malah berisi hamparan karpet disertai kasur, bantal, dan perlengkapan tidur lainnya. Adapun penumpangnya, mereka duduk lesehan dengan santai di atas karpet tersebut.
Tak hanya karpet dan kasur, bus itu juga diisi oleh perlengkapan organ keyboard berikut pemainnya. Diketahui, selama perjalanan para penumpang pun asyik berkaraoke diiringi organ keyboard.
@anacollection_2304 bismillah siap otw
suara asli - Ipan Cebol
Recommended By Editor
- Bus ditahan dan kena denda gara-gara buang air besar, ini ceritanya
- Aksi pemotor adang bus lawan arah di Sragen, warganet terkesima
- Viral video bus lakukan atraksi oleng, sopirnya langsung dipecat
- Bus tua ini disulap jadi rumah, 10 hasil potretnya memukau
- Pasangan tua ini 'dipaksa' berdiri di bus yang ramai
- 7.000 pelanggan Telkomsel mudik gratis ke 18 kota tujuan, asyik nih