Brilio.net - Pernikahan memang jadi momen yang dinantikan sebagian besar orang. Karena momen pernikahan yang sakral ini, biasanya orang punya impian khusus untuk pernikahannya. Mulai dari konsep, dekorasi, vendor, baju hingga makanan umumnya sudah disiapkan sesuai keinginan.

Selain itu, foto dan juga konsep foto juga biasanya sudah didiskusikan dengan fotografer atau wedding organizer. Pas hari H pernikahan, pengantin tinggal menjalani rangkaian acara yang sudah direncanakan nih.

Ngomong-ngomong soal pernikahan, dalam sebuah resepsi, umumnya momen pengantin memasuki venue menuju pelaminan adalah momen yang paling sakral. Di momen ini, semua mata bakal tertuju ke mempelai. Karena itu, biasanya momen pengantin berjalan menuju pelaminan ini dibuat spesial dengan musik, lighting atau bahkan efek khusus lho.

Seperti yang dilakukan mempelai pengantin berikut ini. Diunggah oleh akun TikTok @lusicastello, tampak mempelai berjalan menuju pelaminan dengan dibarengi efek asap atau dry ice bak negeri di atas awan.

pengantin ke pelaminan pakai dry ice © berbagai sumber foto: TikTok/@lusicastello

Dalam video yang diunggahnya, tampak mempelai bersiap berjalan menuju pelaminan. Uniknya, ada salah satu petugas yang menyemprotkan efek asap alias dry ice saat pengantin tersebut berjalan. Seketika, tempat resepsi berubah bak negeri di atas awan.

 

 

 

Sayangnya, karena venue resepsi tidak dilengkapi dengan karpet untuk berjalan, pengantin tampak meraba-raba jalan menuju pelaminan karena tertutup asap tebal. Tamu undangan pun ada yang sampai menutup hidungnya karena efek asap ini lho. Meskipun begitu, resepsi ini jadi kelihatan unik banget dengan efek asap yang seperti di panggung konser tersebut.

"Jalannya diraba-raba," tulis pengunggah video tersebut.

@lusicastello

Dor!!! Disesuaikan z

Cinta Membawa Derita - DJ Remix - Vita Alvia

Warganet pun justru penasaran dengan hasil foto pernikahan mempelai ini. Dengan konsep yang unik seperti itu, hasil fotonya pasti memukau. Tak sedikit juga yang berkomentar soal uniknya resepsi tersebut.

"kog kreatif banget fotografer nya jadi pingin juga nanti klo nikah," tulis akun @user3832337366396.

"tak kira pengantinnya akan jatuh .. karena jalan tertutup asap..." komentar akun @cimut_.

"hasilnya bikin penasaran, sepertinya sangat bagus seperti berjalan di awan," kata akun @Anie busono.

"akhirnya aku tau kenapa ada lirik lagu BULAN MADU DI AWAN BIRU," canda akun @KUCING OREN.