Dalam video tersebut, kamu bisa melihat seluruh wajah tampak putih bahkan sampai ke leher. Kalau diperhatikan lebih dalam lagi, ada serbu bedak yang belum tercampur di area kening dan atas alis. Bulu mata dan alis juga ikut diberi bedak sampai berwarna putih. Begitu juga dengan bibirnya.

makeup dempul pengantin solo © TikTok

foto: TikTok/@alantika94

Nggak perlu kaget, karena proses makeup -terutama pengantin adat- rata-rata melalui step makeup seperti ini. Kalau mau pangling dan hasilnya mulus, maka butuh foundation dan bedak yang cukup banyak untuk meratakan kulit wajah.

Selama teknik yang diaplikasikan sesuai, pasti hasilnya juga akan bagus. Karena sulit sekali bikin makeup manglingi tapi complexion yang dipakai terlalu sedikit atau bahkan nggak pakai sama sekali.

makeup dempul pengantin solo © TikTok

foto: TikTok/@alantika94

Setelah makeup-nya sudah jadi, tahap berikutnya yaitu menggambar paes pada kening pengantin. Karena ini merupakan pengantin adat Solo, maka paes yang digambar melengkung sebagaimana pakemnya.

Jika paes sudah terbentuk sempurna, baru kemudian diberi aksesori berupa cunduk mentul, centhung, dan lain sebagainya. Dan, beginilah hasil akhir dari rias pengantin adat Solo.

makeup dempul pengantin solo © TikTok

foto: TikTok/@alantika94

Walaupun bedak dan foundation yang dipakai melimpah, tapi ternyata kalau sudah jadi hasilnya nggak separah itu. Makeup tetap flawless bahkan look-nya mirip seperti cewek Korea.

Mungkin karena pemilihan warna soft pada eyeshadow dan lipstik, sehingga wajah si pengantin bukannya medok tapi tampak glowing natural.

Video ini sudah ditonton lebih dari 8 juta kali di TikTok. Lebih dari 5 ribu pengguna memberikan respons mereka di kolom komentar.

"pas udah make up kek nyerempet nyerempet mirip minju izone ngga si?," tanya silfa.a.n.

"cantik banget kek beda orang mana looks nya korea bangettttk," puji nae sarang.

"suka banget sama look makeupnya kak ," kata racun berryme.

"Bagus banget ga too much hasilnyaaaa ," ungkap Minoritasnyaindonesia.

@alantika94

wajah di tepungin

Jawa Tengah - L