Brilio.net - Di era modern ini, sudah jarang pengantin wanita yang minat dengan dandanan ala 90-an. Riasan yang super tebal dan tidak sesuai tone kulit, alis tipis, shading hidung tebal, sekaligus lipstik merah merona membuat penampilan pengantin jaman dahulu seringkali disebut menor jika dilihat sekarang. Apalagi style bajunya bisa disebut jadul atau sudah nggak zaman lagi.

Untuk itulah, pengantin sekarang memilih model yang sesuai dengan tren masa kini. Mulai dari makeup, venue, hingga busana juga harus disesuaikan dengan zaman. Tak hanya berlaku buat pengantin, MUA juga harus mampu menyesuaikan diri karena perubahan zaman.

Namuun, apa jadinya jika pengantin wanita justru memilih style jadul ala era 90-an untuk penampilannya saat menikah? Bukan hal yang tidak mungkin, lho. Klien MUA @iva.nirmala ini adalah salah satunya.

Pengantin wanita ini rupanya memilih tampilan Paes Jawa hijab ala 90-an. Jika masa kini pengantin memilih hijab kain, lain halnya dengan wanita ini.

Paes Solo hijab ala 90-an © TikTok/@iva.nirmala

foto: TikTok/@iva.nirmala

 

 

 

 

Dalam proses dandannya, wanita itu terlihat memakai paes yang super rapi. Dandannnya pun sangat flawless dan manglingi. Namun, untuk pilihan busana terutama hijab, ia memilih memakai ronce melati untuk hijabnya.

Paes Solo hijab ala 90-an © TikTok/@iva.nirmala

foto: TikTok/@iva.nirmala

Hijab ronce melati pernah populer era 90-an. Ronce ini terbuat dari melati asli yang dirangkai menyerupai hijab untuk menutupi rambut dan dada.

Seperti ini cantiknya penampilan pengantin saat memakai ronce melati hijab untuk pernikahannya. Penampilannya begitu cantik dengan kebaya putih.

Paes Solo hijab ala 90-an © TikTok/@iva.nirmala

foto: TikTok/@iva.nirmala

Ia menggunakan dua look untuk pernikahannya. Ini saat ia menggunakan busana pernikahan dengan nuansa merah maroon. Kali ini cunduk mentulnya berwarna emas. Berbeda dari sebelumnya yang berwarna silver.

Penampilan pengantin itu menuai beragam komentar dari warganet. Tak sedikit warganet yang teringat dengan pernikahan terdahulu orang tua maupun saudara yang juga menggunakan modifikasi paes hijab dengan ronce melati.

"Emak ku dulu juga hijabnya full melati kaya gitu tapi siger bukan paes," kata @_21febb.

"Keren kak ...iy ini aq inget saudara ku menikah th 94/95an gt ,pk full melati spt ini ,awal2 ada manten pk hijab spt ini full melati ,keren kak," ujar @vey_wedding.85.

"Cantik sii imut gtu kaya Mamah ku juga gitu dulu pas nikah hijab full melati sama pas siraman pake baju full melati juga ," kata @kintaannnnnn.

"Nostalgia foto wedding emak guwa," kata @furkhon_muqib.mua.

"Kayak mamahku persis, solo putri hijab tahun 90an," kata @muliauswatun.

@iva.nirmala Rias pengantin soloputri hijab full melati #makeupartist #muasemarang #muapati #muahits #riaspengantin #makeup #makeupjawa #makeupsoloputri @Wongjowokebaya suara asli - Iva Nirmala