Gaya tolak peluru
foto: Wikimedia Commons/Canada Summer Games
Gaya dalam olahraga atletik tolak peluru terbagi menjadi dua yaitu sebagai berikut:
1. Gaya membelakangi
Gaya membelakang adalah suatu cara melakukan gerakan menolak mulai dari sikap permulaan sampai dengan bergerak ke depan untuk menolakkan peluru dengan keadaan badan membelakangi arah tolakan. Gaya tolak peluru dengan gaya membelakangi sektor tolakan sering disebut dengan nama "Gaya O'brien" karena atlet yang pertama kali menggunakan gaya tersebut bernama Parry O'brien pada tahun 1952 pada Olimpiade di Helsinki.
2. Gaya menyamping
Bersama dengan memutar badan ke arah tolakan, siku ditarik serong ke atas ke belakang serta pinggul dan pinggang didorong ke depan agak ke atas, dada terbuka menghadap ke depan serong ke atas arah tolakan. Dagu diangkat agak ditengadahkan pandangan ke arah tolakan. Pada saat seluruh badan menghadap ke arah tolakan, secepatnya peluru itu ditolakkan sekuat-kuatnya ke atas ke depan ke arah tolakan bersamaan dengan bantuan kaki kanan.
Recommended By Editor
- Penjelasan ilmiah jogging tingkatkan energi 65%, pas untuk me time
- Diklaim bisa bikin badan singset, ini penampakan unik gym era 1940-an
- Induk organisasi renang Indonesia adalah PRSI, ini proses terbentuknya
- Pengertian gerakan lokomotor, ketahui manfaatnya untuk tubuh
- Impresif adalah kesan yang mendalam, pahami cara penggunaan katanya
- Pengertian kebugaran jasmani, ketahui unsur, bentuk, dan manfaatnya
- Organisasi bola voli Indonesia adalah PBVSI, ketahui sejarahnya