Brilio.net - Setiap orangtua akan memiliki keinginan untuk membahagiakan anaknya. Berbagai cara dilalui untuk membuat sang anak nyaman dan tenang. Nggak jarang beberapa permintaan juga akan dituruti demi rasa senang dari dalam diri anak. Nggak melulu dengan suasana mewah dan glamor, lewat sebuah momen sederhana sudah bisa melahirkan rasa bahagia di dalam keluarga.

Situasi seperti itu tampak juga dari sebuah keluarga sederhana yang belum lama ini viral di media sosial. Dilansir dalam akun Instagram @dramaojol.id, terlihat sebuah video yang memperlihatkan seorang ayah yang baru pulang dari bekerja. Meski kondisi sudah larut, pria tersebut tampak disambut semangat oleh sang anak. Dengan mengenakan jaket, anak bernama Baim itu rupanya sudah menunggu sang ayah untuk menuju sebuah tempat.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mo nangis . cc @newdramaojol.id

A post shared by Drama Ojek Online Indonesia (@dramaojol.id) on

Bukan wahana rekreasi atau toko mainan, menariknya Baim sudah menanti momen untuk pergi bersama kedua orangtuanya menuju perlintasan kereta. Dalam video tersebut tampak Baim begitu antusias menunggu kereta lewat. Dan tak lama setelah itu, ketika sebuah kereta melewati perlintasan, terdengar jelas suara bahagia dari bocah itu.

2 dari 2 halaman

Video yang tersebar di media sosial tersebut mendadak viral dan mendapatkan berbagai komentar. Nggak sedikit yang merasa terharu dengan kebahagiaan sederhana yang dirasakan Baim dan keluarganya. Bahkan menariknya, dalam kolom komentar, akun @keretaapikita juga ikut menyematkan responsnya terhadap video viral itu.

foto: Instagram/@keretaapikita

"Wahhh, mimin ikut seneng. btw terima kasih juga ya sudah tertib di pelintasan, semoga lebih banyak orang yang tertib berlalulintas dan mendahulukan perjalanan KA di pelintasan sebidang," tulis akun resmi PT Kereta Api Indonesia (Persero) itu.

foto: Instagram/@keretaapikita

Menariknya, nggak hanya memberikan pujian namun pihak KAI juga memberikan kejutan pada Baim dan keluarga. Melalui beberapa foto yang diunggah pada Selasa (13/10) kemarin, akun @keretaapikita membagikan momen Baim yang diajak PT KAI untuk naik kereta.

Bersama ayah dan ibunya, Baim terlihat bahagia. Perjalanan itu dinikmati Baim dari Stasiun Bandung menuju stasiun Kiaracondong. Pihak KAI memberikan voucher naik kereta api kelas executive yang bisa dimanfaatkan Baim sekeluarga.

foto: Instagram/@keretaapikita

Kejutan bahagia yang diterima Baim ini pun semakin viral di media sosial. Banyak juga warganet yang memberikan beragam komentar dengan kisah kebahagiaan sederhana yang dirasakan Baim dan keluarganya.

foto: Instagram/@keretaapikita

"Sederhana tp mengena," tulis akun @raden_sjf

"Gatau kenapa tapi ini air mata jatuh aja, gatau lagi mau ngomong apa, merasa selama ini kurangnya bersyukur atas apa yg telah diberikan, sehat sehat dek Baim," respons @ahmadagil_sr

"alhamdulilah , jadi ikut seneng min," ungkap @_diaarr.