Brilio.net - Sebuah foto memperlihatkan 5 orang berpangkat Jenderal bintang empat sedang melaksanakan salat berjamaah. Bertindak sebagai imam adalah Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KASAL). Sementara sebagai makmum adalah Panglima TNI, Kepala Kepolisian RI (KAPOLRI), Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KASAD), dan Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KASAU).

Foto yang diunggah oleh pemilik akun Facebook Thomy Setiawan itu tak diketahui secara pasti dimana mereka melaksanakan salat berjamaah. Namun yang pasti mereka tampak khusuk melakukan gerakan salat dengan menggunakan seragam masing-masing.

jenderal salat berjamaah  2016 brilio.net



Netizen pun ramai memuji tindakan para pejabat yang kompak dalam beribadah tersebut.

"Mantaapppp, pilihan Pak Jokowi mmg ngga salah, semoga menjadi pemimpin amanah seperti sang Pemimpin," sahut akun bernama Paulus Antonius Gerong.

"Kompak selalu, jaga NKRI ini dari rongrongan para kampret," kata Dwiyo Nugroho.

"Apapun pangkatnya sendalnya tetep swallow ya Om Tom," komentar Andi van Java.