Nggak berhenti sampai di sana, keunikan rumah ini di antaranya adalah jendela yang menghadap tembok sehingga tidak ada sirkulasi udara yang cukup. Serta balkon yang tidak memiliki akses untuk ke sana.
Untuk menuju ke balkon tersebut, sang pemilik rumah harus melompati tembok pembatas setinggi pinggang orang dewasa.
foto: TikTok/@zestyzet
Bagian paling random dari rumah ini adalah ketika mengunjungi roof top-nya. Sekilas tampak biasa dan tidak ditemukan kejanggalan. Tapi jika diperhatikan lagi, di atas roof top terdapat wastafel yang biasa ditemukan di dalam kamar mandi.
"Ya roof top lumayan bagus, tapi ini kenapa ada wastafel?" tanyanya bingung.
foto: TikTok/@zestyzet
Video yang telah disaksikan 1,5 juta kali itu berhasil membuat warganet tergelitik untuk memberikan komentar. Beragam tanggapan pun ditinggalkan oleh warganet.
"hidupmu merasa tidak berguna? coba liat pintu yang ada di dalam kamar kakak ini," kata catsudonn.
"pintu itu kirain pintu kamar mandi astaga," ungkap sita.
"pintu harusnya di balkon, mlh nyasar ke dlm kamar," ucap bptrsren.
"itu dulunya ruangan kepisah bukan? soalnya rumah aku jg gt, pas mau dibongkar tembok yg satunya gabisa dibongkar jg karna kl dibongkar nanti ambruk—," timpal Tarissa.
@zestyzet Abnormal #fyp original sound - Zeta Zafirah
Recommended By Editor
- Rumah desain super ramping dalamnya bikin melongo, ini 11 potretnya
- 11 Denah rumah nyeleneh ala warga Twitter ini bikin garuk kepala
- Rumah kayu ini definisi 'luar sulit dalamnya elite', intip 9 potretnya
- 11 Penampakan benda di atap rumah ini bikin lihat dua kali
- Perumahan mewah di atas gedung mal ini penampakannya bikin tercengang