Brilio.net - Belakangan, kecerdasan buatan jadi hype banget di kalangan masyarakat. Pasalnya, kecerdasan buatan ini mampu membantu banyak pekerjaan. Misalnya saja Chat GPT. Dengan robot chat tersebut, banyak orang dapat menyelesaikan pekerjaannya dengan cara yang lebih mudah.

Kecerdasan buatan ini juga mampu diterapkan ke berbagai perangkat keras. Misalnya saja, dengan kecerdasan buatan, kamu bisa membuat tong sampah yang terbuka dan tertutup secara otomatis. Gimana tuh contohnya?

Nah, kalau penasaran, kamu bisa melihat unggahan TikTok @idrus_project, dilansir brilio.net pada Jumat (29/9). Dalam videonya, pengunggah memperlihatkan caranya membuat tong sampah dengan fitur otomatis menggunakan Chat GPT.

Rakit tong sampah pakai Chat GPT © TikTok

foto: TikTok/@idrus_project

Sebetulnya, ada banyak barang dan tahap yang diperlukan untuk membuat tong sampah otomatis itu. Misalnya saja, kamu butuh skill programming untuk membuat kode yang akan dimasukkan ke dalam perangkat keras.

Perangkat keras tersebut lantas bakal jadi mesin sensor buat tempat sampah. Sehingga, ketika ada orang yang mendekatkan tubuhnya ke tempat sampah, ia bakal terbuka secara otomatis.