Brilio.net - Penggunaan seng sebagai material dinding mempunyai keunggulan tersendiri, karena segi punya daya tahan yang baik, keindahan visual, dan kemudahan pemasangan. Seng merupakan bahan yang kuat dan tahan terhadap korosi, membuatnya cocok untuk digunakan di luar rumah.
Seng dapat melindungi rumah dari hujan, sinar matahari, angin, dan suhu ekstrem, serta menjaga interior rumah tetap kering dan aman. Kualitas seng yang tahan lama membuat penggunaan material ini dapat mengurangi biaya pemeliharaan jangka panjang. Pasalnya, seng tidak mudah rusak atau terpengaruh oleh faktor-faktor alam.
Material ini sering dipakai untuk membuat dapur di belakang rumah dengan tampilan yang sederhana. Selain tampilan minimalis, dapur berdinding seng juga menawarkan fungsi yang efisien. Selain itu dapur juga terasa lebih luas karena tidak ada sekat yang membatasi pandangan.
Kayak penampakan dapur pada rumah yang diunggah pengguna TikTok @hendrahendra8213. Meskipun dapur di rumahnya berdinding seng, namun potretnya tampak menarik untuk dipandang. Penasaran seperti apa potretnya?
Berikut potret rumah dengan dapur minimalis berdinding seng yang sederhana tapi nyaman, dilansir brilio.net dari akun TikTok @hendrahendra8213 pada Senin (12/6).
1. Dari depan rumah ini tampak mungil dengan teras dari bahan seng yang difungsikan untuk melindungi kendaraan dari panas dan hujan.
2. Begitu masuk, kamu langsung disambut dengan ruang tamu sekaligus ruang televisi lengkap dengan perabotan di dalamnya.
3. Nah, tak jauh dari sana barulah ada dapur berdinding seng yang luas, rapi serta bersih.
4. Meja makan dengan dapur berada di satu ruangan supaya jika ingin butuh apa-apa tidak perlu jauh-jauh ke belakang.
5. Di samping dapur terdapat area terbuka yang dijadikan tempat penyimpanan piring serta spot bersantai.
6. Ada dua meja dan satu kursi yang digunakan untuk pemilik duduk bersantai di sore hari.
7. Lahan di samping rumah dijadikan tempat mencuci atau laundry room serta tempat mencuci piring.
Recommended By Editor
- 7 Transformasi makeover dapur sempit bak gang senggol jadi ciamik, perubahannya bikin acungi jempol
- 9 Potret perubahan dapur kontrakan dimakeover jadi ala Pinterest, kaum estetik pasti suka
- 11 Makeover dapur pakai dua konsep ini hasilnya nyeleneh, demi emak nyaman masak
- Miliki dinding marmer padahal cuma semen, ini 9 potret rumah kotak minimalis dengan interior apik
- 9 Potret rumah panggung berbilik bambu di tengah desa, interior huniannya di luar dugaan
- Dari luar full tanaman hias, 9 potret kontrakan dalam gang sempit ini interiornya homey banget