Brilio.net - Bagi kamu yang tidak memiliki kesempatan untuk mudik Lebaran, tak perlu khawatir. Kota Jakarta boleh ditinggal banyak penghuninya, tapi keseruan tetap bisa kamu nikmati. Salah satunya adalah menyaksikan atraksi sirkus di Mall Kelapa Gading (MKG). Bertajuk 'Cirque de Soul on Ice’, #CircusMKG berlangsung mulai 30 Mei sampai 7 Juli 2019 di area parkir MKG 1.

Center Director Summarecon Mall Kelapa GadinTommy L. melihat animo masyarakat yang menyaksikan atraksi sirkus Rusia tahun lalu, maka tahun ini pihaknya kembali menghadirkan atraksi sirkus.

Sirkus © 2019 brilio.net

"Karena bertepatan dengan masa liburan sekolah khususnya bagi yang usai ujian, serta dapat menjadi ajang rekreasi bersama sanak saudara yang berkunjung untuk bersilaturahmi dalam rangka Lebaran," katanya kepada media di Jakarta.

Atraksi sirkus 'Cirque de Soul on Ice' kali ini merupakan pertunjukan sirkus di atas es yang memadukan keahlian ice skating, aksi akrobatik, dilengkapi dengan kombinasi video mapping, laser show, tata cahaya, serta aransemen musik yang atraktif. Seluruh elemen tersebut disatukan dan dikemas dalam sebuah pertunjukan yang spektakuler, atraktif dan menghibur, serta dapat dinikmati oleh segala usia dan kalangan.

Selama kurang lebih 90 menit dengan 22 sesi atraksi, penonton akan dibuat terpukau oleh beragam atraksi yang seru dan menegangkan oleh lebih dari 50 orang pemain sirkus profesional yang kebanyakan berasal dari Rusia, tapi ada beberapa pemain yang berasal dari Ukraina, Chili, Kazakhstan, dan Australia.

Sirkus © 2019 brilio.net

Brilio.net sempat menyaksikan atraksi para akrobatik. Sembari menari di atas es, para pemain mulai menampilkan kebolehannya seperti melakukan Wheel of Stunt atau bermain pada dua roda besi dalam kecepatan tinggi, hingga melakukan adegan Duet Figure Skating atau adegan pasangan menari di atas es yang berhasil memukau ratusan pasang mata.

Sirkus © 2019 brilio.net

MKG menyediakan kapasitas kursi kurang lebih untuk 1.300 penonton tiap sesinya. Tiket ‘Cirque de Soul on Ice’ bisa didapatkan secara online via website www.malkelapagading.com dan di booth-booth penjualan yang terletak di area event maupun di dalam MKG. Tiket dibagi menjadi 4 kelas tempat duduk yakni Silver Rp 150.000, Gold Rp 250.000, Platinum Rp 350.000, dan Diamond Rp 450.000.