Brilio.net - Memiliki rumah di dalam gang sempit terkadang menimbulkan kekhawatiran bagi sang pemilik. Pasalnya, jika ingin melakukan renovasi banyak hal yang perlu dipersiapkan. Terlebih jika rumah tersebut sudah rusak parah bahkan terkesan reyot.

Seperti rumah yang diperbaiki oleh @dendykusnandar ini. Lewat akun TikToknya, ia membagikan kondisi rumah kliennya sebelum direnovasi. Rumah tersebut sudah tak layak ditinggali karena reyot. Bangunannya banyak yang rusak dan hancur. Melihat kondisi ini, ia pun harus melakukan renovasi besar-besar pada rumah kliennya tersebut.

Di awal video, Dendy menampilkan kondisi rumah reyot milik kliennya yang berada di gang sempit. Terlihat dindingnya cuma dari papan triplek. Gentengnya juga sudah banyak yang lubang.

 

 

 

Terlihat plafon rumah tersebut sudah banyak yang jebol karena rembesan dari air hujan. Mirisnya lagi, sebagian area plafon rumah itu cuma disangga menggunakan sebatang kayu yang tampak ringkih.

Rumah hampir roboh di gang sempit © 2023 brilio.net

foto: TikTok/@dendykusnandar

Bagian dapurnya juga tak jauh berbeda dengan ruang tamu. Tampak dinding atasnya sudah banyak yang lumutan dan kotor.

Rumah ini memang sudah harus direnovasi karena kondisinya yang sungguh tak layak ditempati. Apalagi rumah ini tampak sangat lembab. Maka, sang klien menyiapkan budget sebesar Rp 200 juta untuk merombak hunian reyotnya tersebut.

Rumah hampir roboh di gang sempit © 2023 brilio.net

foto: TikTok/@dendykusnandar

Setelah dilakukan renovasi, hasilnya bikin takjub karena sangat berbeda dari rumah awalnya, lho. Rumah ini direnovasi dengan menggunakan desain modern minimalis.

Bagian depannya pun sudah dipasang pagar model geser. Lantai, dinding, jendela, pintu semuanya sangat berbeda dari sebelumnya. Untuk jendela dan pintunya menggunakan kaca agar ruangan di rumah tersebut bisa terlihat luas dan terang hanya dengan sinar matahari.

Rumah hampir roboh di gang sempit © 2023 brilio.net

foto: TikTok/@dendykusnandar

Menuju ke halaman samping rumah, bagian ini sudah jauh lebih rapi. Hiasan tanaman dan batu kerikil menjadikan taman ini terlihat semakin estetik. Kamar mandinya juga sudah mengalami perombakan sedemikian rupa sehingga sekarang terkesan modern dan minimalis.

Rumah hampir roboh di gang sempit © 2023 brilio.net

foto: TikTok/@dendykusnandar

Hasil renovasi rumah reyot tersebut tidak ayal mengundang perhatian warganet nih. Banyak dari mereka yang memuji penampilan baru rumah tersebut. Ada pula yang mengatakan jika perubahan rumah ini bisa bikin tetangganya insecure, nih.

"tetangga pun insecure," kata @daychris_

"kaya nya tetangga gw pake jasa ke gni deh, dia renov rmh 200jt an bnr" bguss bgt kaya elit gtu ih ckp dah pokonya, mna tingkattttttttttt," ujar @raa.4728

"serius 200 jt ? keren banget loh ini," tulis @haihaihai178

@dendykusnandar Before — After renovasi di gang sempit lokasi di Bandung. Budget 200jt hampir bongkar total. 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, dapur, dan dilengkapi taman. Dikerjakan oleh @konstruksi_bandung_primer golden hour - JVKE