Brilio.net - Rumah merupakan kebutuhan yang sangat penting bagi manusia. Rumah diperlukan bagi banyak orang untuk dapat beristirahat dan berlindung. Untuk itulah, rumah harus dibuat nyaman dan aman saat ditempati.
Tak harus mewah untuk memiliki hunian yang nyaman. Sederhana asalkan penataan interiornya tepat, bisa membuat rumah terlihat bagus dan nyaman. Namun, jangan salah sangka jika justru rumah yang sederhana dari luar bisa saja mewah di dalamnya.
Seperti rumah milik salah satu warga Sulawesi Selatan ini. Pemilik akun TikTok @aldawn2 yang juga merupakan pemilik rumah panggung menunjukkan huniannya yang tampak sederhana dari luar. Namun siapa sangka, dalamnya sangat mewah seperti istana sultan.
Penasaran? Yuk, simak potretnya dihimpun brilio.net dari akun TikTok @aldawn2 pada Selasa (7/3).
1. Begini kondisi rumah panggung yang terbuat dari kayu ini. Rumah ini terlihat seperti berada di tengah-tengah danau.
foto: TikTok/@aldawn2
2. Lokasi rumah ini diketahui berada di Sulawesi Selatan. Seperti ini penampakan bagian depan rumah yang hanya terlihat papan dan asbes.
foto: TikTok/@aldawn2
3. Pintunya pun hanya sederhana terbuat dari kayu. Tidak akan ada yang menyangka jika dalamnya jauh berbeda dengan penampakan luarnya.
foto: TikTok/@aldawn2
4. Saat dibuka, ini penampakan pertama yang terlihat dari dalam ruangan. Ruang tamunya pun tampak mewah dengan sofa yang berlapis emas.
foto: TikTok/@aldawn2
5. Rumah ini memiliki interior yang sangat mewah. Seperti ini penampilan perabotannya yang bernuansa emas. Bahkan ukiran perabotannya pun terlihat klasik.
foto: TikTok/@aldawn2
6. Plafonnya juga tampak mewah dengan lampu led ungu yang menyala. Plafon ini memberikan kesan modern di antara interior yang tampak klasik.
foto: TikTok/@aldawn2
7. Begini bagian dalam rumah yang merupakan ruang tengah. Tampak televisi terpasang. Lantainya yang terbuat dari kayu dilapisi karpet plastik.
foto: TikTok/@aldawn2
8. Ruangan ini juga dilengkapi dengan meja makan yang juga berlapiskan emas. Nggak nyangka interior dalamnya benar-benar sultan banget.
foto: TikTok/@aldawn2
Recommended By Editor
- Dulunya kumuh, makeover rumah dinas TNI jadi lebih homey ini hasilnya bikin nyaman
- Dapur kusam dan berantakan ini diubah jadi lebih estetik, hasil akhirnya bak ruangan baru
- Renovasi rumah ala coffee shop, hasilnya instagramable cocok buat jualan
- Transformasi rumah jadul tipe 45 dimakeover jadi hunian industrial split level, ini 9 potretnya
- Pabrik terbengkalai ini direnovasi jadi rumah bergaya unik, 11 potretnya bikin takjub