Brilio.net - Hal yang paling penting dari pernikahan sejatinya adalah rasa kasih sayang dan cinta. Makanya, jarang ada yang mempersoalkan umur meski terpaut sekitar 5 sampai 10 tahun. Walau begitu pada dasarnya, jarang sekali terjadi pernikahan dengan selisih umur di atas 40 tahun. Sekalinya ada, fenomena tersebut ditemukan di Indonesia.

Brilio.net menyadur dari akun TikTok @eky_inoen, Rabu (17/7), sebuah video memperlihatkan momen ijab kabul yang dilakukan pasangan pengantin. Pemandangan ijab ini sedikit berbeda, sebab salah satu pengantin tersebut tampak sudah berusia sangat matang alias lanjut usia.

Benar saja, dalam keterangan video TikTok, diketahui sang kakek sudah berusia 80 tahun. Sementara istrinya yang jauh tampak lebih muda berusia 18 tahun. Itu artinya pasangan ini memiliki jarak 62 tahun.

kakek nikahi gadis 18 tahun © TikTok

kakek nikahi gadis 18 tahun
© TikTok/@eky_inoen

Dalam proses ijab kabul disebutkan bahwa sang kakek bernama Abdul Aziz. Ia menikahi istrinya yang bernama Ayu Wulandira. Dengan terbata-bata dan mulut yang bergetar ia mengucap akad di hadapan saksi, penghulu, dan wali nikah.

Bukan cuma perkara perbedaan usia yang disoroti warganet. Mahar yang diberikan dari pengantin pria ke wanita ini pun nilainya cukup fantastis, yakni uang tunai sebesar Rp50 juta.

"Saya terima nikah Ayu Wulandira dengan mas kawin Rp50 juta," ucapnya sambil terbata-bata dan dituntun oleh salah seorang yang berada di dekatnya.

kakek nikahi gadis 18 tahun © TikTok

kakek nikahi gadis 18 tahun
© TikTok/@eky_inoen

Ternyata tidak cuma uang Rp50 juta tersebut. Sang kakek juga memberi 2 ekor sapi dan seserahan seharga Rp200 juta rupiah. Hal ini tentu menunjukkan bahwa kakek 80 tahun itu merupakan orang yang tajir.

"80thn vs 18thn. Mahar 50jt serahan 200jt sama kerbau 2," ujar di video.

kakek nikahi gadis 18 tahun © TikTok

kakek nikahi gadis 18 tahun
© TikTok/@eky_inoen

Video tersebut lantas menjadi viral dan mengundang perhatian netizen. Alih-alih mendoakan kebahagiaan mereka, pernikahan ini justru menjadi bulan-bulanan warganet. Banyak yang mengatakan keduanya tidak seperti suami dan istri, melainkan cucu dan kakek.

kakek nikahi gadis 18 tahun © TikTok

kakek nikahi gadis 18 tahun
© TikTok/@eky_inoen

"Karna cinta memang karena warisan si itu si cewe nya yak jadi kasihan ma logo teslanya masih terlalu muda apalah mnding login epep," kata akun @gunn.

"Udah parah sih ini, cantik2 dapatnya beginian, bikin kesel liat nya, cantikk loh itu kamu! di jakarta barat banyak cowo2 kk tinggal pilih!" tulis akun @vvyaaneesaa

"Mungkin hartanya banyak,banyak duit banyak segala macam," komentar akun @putriiyaan2.

"Ingat kalau kamu belum melihat jodoh mu mungkin dia belum di lahirkan," komentar kodoi.

@eky_inoen 80thn vs 18thn mahar 50jt serahan 200jt sama kerbau 2 #jawilanviral #serangbanten #fypviral