Brilio.net - Simpati adalah suatu proses seseorang merasa tertarik kepada orang lain. Dengan adanya proses simpati, orang akan merasakan bahwa dirinya seolah-olah berada dalam keadaan orang lain dan ikut merasakan apa yang dialami, dilakukan, atau diderita.

Dalam simpati, perasaan memegang peranan yang sangat penting, dalam sebuah interaksi. Meskipun dorongan utamanya terletak pada keinginan untuk dapat memahami, mengerti, dan ingin bekerja sama dengan orang lain.

Simpati dapat timbul secara tiba-tiba atau lambat laun. Sebab simpati timbul tidak atas dasar logika, akan tetapi berdasarkan penilaian perasaan. Pada umumnya simpati akan lebih banyak terlihat pada hubungan antar teman, hubungan dengan keluarga, tetangga, pekerjaan, dan sebagainya.

Untuk dapat memahami lebih lanjut, berikut penjelasan mengenai ciri-ciri dan contoh dari simpati, dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Minggu (19/6).