Brilio.net - Kamar mandi merupakan salah satu ruangan yang wajib ada di setiap rumah. Melihat perkembangannya terkini, kamar mandi dihadirkan dalam nuansa dan desain yang terus mengalami improvisasi dan modernisasi. Tak hanya pada aspek lantai, partisi, toilet, maupun shower, wastafel kamar mandi pun kini dirancang semakin cantik dan bergaya.

Pilihan bahan dan desainnya tentunya berpengaruh dalam membuat kamar mandi yang efisien secara fungsi dan sedap dipandang dari segi estetika. Salah satu yang paling banyak digunakan adalah wastafel keramik. Wastafel satu ini memberikan tampilan yang mirip dengan enamel porselen, tetapi wastafel tidak akan mudah pecah karena seluruh wadahnya terbuat dari keramik, bukan enamel di atas logam.

Melansir dari Home Guides SF Gate, wastafel ini membutuhkan perawatan yang mirip dengan porselen agar tetap putih dan bersinar. Biasanya, wastafel keramik ini akan lebih kusam dan bernoda karena kerak kapur dan endapan air keras. Kerak menjebak zat pewarna pada permukaan wastafel dan pewarnaan memburuk seiring dengan waktu lapisan kerak menjadi lebih tebal.