Brilio.net - Fotografer Patty Waymere sengaja mengunjungi Pulau Barter di Kutub Utara untuk melihat hewan favoritnya, Beruang Kutub. Waymere membayangkan betapa asyiknya bisa memotret langsung beruang-beruang itu di tempat asalnya.
Namun, apa yang ia lihat justru jauh dari perkiraan. Tidak ada salju di sana. Padahal daerah pulau Barter seharusnya masih dalam wilayah samudera Arktik yang dikenal selalu tertutup salju. Dilansir brilio.net dari Huffingtonpost, Minggu (1/1) Waymere hanya melihat Beruang yang 'sedih' dan 'kesepian'. Salju yang seharusnya jadi tempat tinggal mereka, berganti dengan tanah biasa.
Menurut penduduk setempat, kejadian ini terjadi karena musim dingin kali ini termasuk yang terpanas sepanjang sejarah. Bahkan penelitian menyebutkan sejak 2004-2014 rentang waktu musim salju semakin sedikit. 'Saya melihat sendiri efek mengerikan dari pemanasan global. Saya baru mengerti bahwa tempat spesial ini benar-benar harus dilindungi,' ungkapnya.
Berikut foto-foto karya Waymere yang bisa menyentuh hatimu:
1. Lihat, tak ada salju.
2. Seharusnya kini musim salju lho.
3. Bermain di atas pasir.
4. Sebentar mendinginkan badan.
5. Kapan salju akan datang?
6. Rumah mereka hilang.
7. Gersang!
8. Jangan bikin mereka sedih..
9. Salju cepat datang.
10. Mereka ingin musim yang 'normal' seperti dulu.