Brilio.net - Sebelumnya heboh aksi murid yang bertindak kurang ajar kepada gurunya membawa stigma negatif pada anak sekolah zaman now. Pasalnya anak-anak yang masih duduk di bangku sekolah tersebut berani melakukan tindakan seperti penganiayaan dan pelecehan terhadap gurunya. Bahkan hingga menyebabkan hilangnya nyawa.
Namun tentu saja hanya segelintir murid yang melakukan tindakan yang tak patut dicontoh tersebut. Nyatanya masih banyak siswa-siswi yang masih mengepankan perilaku baik pada kesehariannya.
Tak hanya kepada orang tua, guru dan teman tapi untuk orang-orang di sekitarnya yang bahkan tak dikenal sekalipun. Seperti aksi yang dilakukan seorang siswi SMA satu ini.
Dengan masih mengenakan seragam sekolahnya, ia tertangkap kamera sedang memberi makan seorang gelandangan tua. Tak hanya memberi, cewek yang tidak diketahui namanya ini bahkan menyuapinya juga.
Momen mengharukan ini berhasil diabadikan oleh Joshua Aquiler yang kemudian ia posting ke akun Facebook-nya pada Selasa (6/2).
Dilihat dari video berdurasi 37 detik tersebut, cewek ini duduk di sebelah gelandangan yang mengenakan baju compang-camping sambil membawa sekotak nasi.
Tak lama ia pun langsung menyuapi pria tua yang duduk di trotoar tersebut tanpa rasa malu dengan orang yang lalu-lalang sambil menatapnya.
Video ini pun telah disaksikan oleh lebih dari 1 juta warga Facebook. Mereka sangat mengapresiasi tindakan baik siswi SMA ini.
"Salute you ate. God bless you more and more," tulis akun Denniz Corpruz.
"Gud job girl.. God bless u more!" puji akun Glenn Mejorada Martos.