Shalat tarawih secara berjamaah memang memiliki manfaat dan keutamaannya tersendiri, namun terkadang seseorang dalam melaksanakan ibadah puasa ini terpaksa menunaikan sholat tarawih dan witir di rumah. Secara umum untuk melaksanakan sholat tarawih dan witir di rumah terdiri dari 11 rakaat yaitu 8 rakaat shalat tarawih dan 3 rakaat shalat witir yang bagi 3 rakaat witir disertai 1 salam dan 1 rakaat witir satu salam.
Untuk melaksanakan shalat tarawih 8 rakaat kamu bisa melaksanakannya dengan setiap 2 rakaat diakhiri dengan salam seperti sholat biasanya. Perlu dipahami bahwa untuk melaksanakan sholat sunnah tarawih dan witir umumnya sama seperti melaksanakan sholat fardhu. Adapun tata cara melaksanakan sholat tarawih dan witir sebagai berikut:
Tata cara sholat sunnah tarawih
1. Membaca niat sholat tarawih sendiri
"Ushollii sunnatat-taroowiihi rok'ataini mustaqbilal qiblati lillaahi ta'alaa."
Artinya: "Saya niat salat sunnah tarawih dua raka'at menghadap kiblat karena Allah Ta'ala"
2. Takbiratul Ihram
3. Membaca Doa Iftitah
4. Membaca Surat Al-Fatihah
5. Membaca Surat pendek Alquran
6. Ruku'
7. I'tidal
8. Sujud
9. Iftirasy (Duduk di Antara Dua Sujud)
10. Sujud Kedua
Setelah itu, kamu berdiri untuk mengerjakan rakaat yang kedua.
11. Membaca Surat Al-Fatihah
12. Membaca Surat Alquran
13. Ruku'
14. I'tidal
15. Sujud
16. Iftirasy (Duduk di Antara Dua Sujud)
17. Sujud Kedua
18. Tasyahhud Akhir
19. Salam
Tata cara sholat witir sendiri
Setelah melaksanakan sholat tarawih 8 rakaat maka selanjutnya kamu bisa melaksanakan sholat witir dengan jumlah rakaatnya yang ganjil. Untuk niat sholat witir tergantung pada jumlah rakaat yang kamu laksanakan, ada 1 rakaat 1 salam atau 3 rakaat satu salam. Adapun bacaan niatnya pun disesuaikan dengan jumlah rakaatnya.
1. Membaca niat sholat witir.
Niat sholat witir 1 rakaat.
“Ushallii sunnatal witri rok 'ataini (mustaqbilal qiblati) lillaahi ta'alaa.”
Artinya: "Saya niat salat witir satu rakaat (menghadap qiblat) karena Allah ta'alaa."
Niat sholat witri 3 rakaat 1 kali salam
“Ushallii sunnatal witri tsalaasa roka'aatain (mustaqbilal qiblati) lillaahi ta'alaa.”
Artinya : "Saya berniat salat witir tiga rakaat (menghadap kiblat) karena Allah ta'alaa."
2. Melakukan takbiratul ihram.
3. Membaca Al-Fatihah
4. Membaca Surat Pendek
5. Ruku’
6. I'tidal
7. Sujud
8. Tahiyatul Akhir
9. Salam
Recommended By Editor
- Momen 9 seleb ibadah tarawih pertama, Zaskia Mecca ucap syukur
- Doa setelah sholat tarawih dan witir beserta artinya lengkap
- Niat sholat tarawih dan 5 keutamaannya di bulan Ramadhan
- Papa mertua jadi imam salat tarawih, Syahrini ingat mendiang ayah
- Tata cara sholat tarawih dan witir, lengkap beserta niat dan bacaannya
- 12 Momen Atta & Aurel Hermansyah tarawih pertama, bermaafan penuh haru