Brilio.net - Dapur rumah biasanya terletak di bagian belakang. Meski umumnya terletak di bagian belakang, dapur tetap jadi bagian penting dalam rumah. Dapur perlu dijaga kebersihannya, terlebih lagi bagian ini seringkali kotor karena sebagai tempat memasak.

Apa jadinya jika dapurmu kusam, berantakan, dan kotor? Pasti aktivitas domestik yang dilakukan di ruangan ini jadi nggak nyaman.

Beda cerita kalau dapurmu bagus, rapi, apalagi estetik. Bisa-bisa kamu betah dan nggak pernah jajan di luar karena masak terus tiap hari. Coba deh, kamu pergi ke dapurmu, lalu perhatikan ruangannya, kira-kira apa nih yang kurang?

Dapur kusam ini jadi berubah estetik TikTok

foto: TikTok/@heynunn

Kalau kamu mulai kepikiran untuk makeover dapur di rumah, ada baiknya kamu menonton dulu video berikut ini. Melalui akun TikTok @heynunn, akun ini membagikan video yang bisa kamu jadikan contoh untuk melakukan makeover dapur agar lebih estetik.

Di video ini, kamu akan diperlihatkan penampakan dapur yang tadinya kusam dirubah jadi estetik dengan hanya budget yang minim, kurang dari Rp 200 ribu. "Makeover dapur sempit low budget," tulis caption dalam unggahan video tersebut.

Dapur kusam ini jadi berubah estetik TikTok

foto: TikTok/@heynunn

 

 

Di awal video terlihat kondisi dapur masih dalam keadaan meja dapur yang menempel ditembok. Baik meja maupun tembok, masih dalam keadaan cor tanpa ada lapisan keramik.

Terlihat permukaan meja dan dinding tampak sangat kusam. Karena kusam itulah kemudian si pemilik video mulai membersihkan terlebih dahulu permukaan tembok dan meja.

Dapur kusam ini jadi berubah estetik TikTok

foto: TikTok/@heynunn

Selanjutnya, seluruh permukaan dinding dipasang stiker tembok dengan motif batu bata berwarna monokrom hitam putih. Selain stiker dinding, bagian atas dinding juga dipasang kayu ambalan yang ditempel di dinding. Kayu berbentuk persegi panjang ini difungsikan sebagai rak untuk menaruh toples dan peralatan dapur lainnya.

Lanjut, bagian meja dapur juga ditempel dengan karpet vinyl bercorak kayu seluruh permukaannya sampai ke bagian bawah. Setelah dipasang stiker dengan warna cokelat, mulai terlihat perubahan pada kondisi dapur.

Dapur kusam ini jadi berubah estetik TikTok

foto: TikTok/@heynunn

Setelah pekerjaan tempel-menempel selesai, mulailah ditata berbagai perabotan dapur di rak ambalan, sampai di meja. Jika kamu bandingkan kondisi sebelum dan sesudahnya, pasti beda banget.

Yang lebih keren lagi, make over dapur ini cuma bermodal total Rp 190 ribu. Hal tersebut bisa kamu lihat detailnya lewat videonya berikut ini.

Warganet pun turut memuji potret dapur ini yang begitu estetik lewat menuliskan komentar di bawah unggahan video ini.

"Keren nih. Mendingan gini kalau make over. Kalau bosen tinggal dicopot terus ganti lagi yang baru," tulis pemilik akun @loeqi.world.

"Rapi banget nempelnya," timpal pemilik akun @insybeauty.

Dapur kusam ini jadi berubah estetik TikTok

foto: TikTok/@heynunn

"Solusi banget kalau dapurnya nggak punya kitchen set, ya pakai rak ambalan kayak gitu," ujar @rafkarafis membenarkan tips dari video tersebut.

"Wah jadi keren nih kak. bagus banget dan yang terpenting harganya murah untuk mengubah dapurnya," kata pemilik akun @perabotanrumahtangga47.

@heynunn Balas @heynunn yaaa low budget bgt cuma 190rb hihi suasana dapurnya langsung berubah #shopeehaul #makeoverdapur #dapurestetik #voiceeffects STAY - The Kid LAROI & Justin Bieber