Sang MUA mengoleskan foundation dan concealer di area wajah sebagai base makeup. Kemudian, bagian mata dibuat cetar agar tetap on point dan diberi sedikit glitter di bagian tengah.

Penggunaan highlighter di hidung, pipi, serta atas bibir menjadikan wajah si pengantin lebih menonjol dan glowing. Untuk penggunaan lipstik, dipilih warna nude yang dicampur dengan warna terang.

wanita berjerawat jadi pengantin sunda  TikTok

foto: TikTok/@fausisalon

Tak ketinggalan, sang Mua memasang Siger Sunda untuk aksesori di kepala. Kemampuan merias sang MUA ini pun banjir pujian. Permasalahan jerawat tadi tidaklah menghalangi MUA untuk tetap memberikan hasil makeup yang tetap flawless.

wanita berjerawat jadi pengantin sunda  TikTok

foto: TikTok/@fausisalon

Selain memuji skill sang MUA yang begitu terampil merias wajah, tak sedikit yang pangling dengan perubahan wajah sang klien yang disebut mirip artis Lesty Kejora.

"cantik banget kak pangling liat nya," kata @wirdaamalia6.

"masyallah hasilnya beda baget kapan sya di hias sprti ini hasilnya memuaskan,sukses slu kk pausi," ujar @kcmpi_silvia.

"cantik bngtt kaya Dede lestih," komentar @siitkomm_.