Brilio.net - Museum Pusat TNI Angkatan Udara Dirgantara Mandala, Yogyakarta akan kedatangan koleksi baru dari TNI AU. Pesawat itu berjenis C-130 Hercules A-1301. Dikutip dari militer.or.id, Rabu (27/9) truk berisi muatan potongan pesawat itu diperkirakan tiba di Yogyakarta pada Kamis (28/9).
foto: Facebook/@Kimpok Alwas Naufalu
Tapi saat berada di daerah Banyumas, truk tersebut mengalami sedikit permasalahan. Karena tingginya potongan pesawat tersebut, truk itu akhirnya tersangkut badan jembatan Cindaga, sungai Serayu di jalur Purkowerto-Gumilir. Akun Facebook Kimpok Alwas Naufalu memosting di grup Motuba tentang truk yang tersangkut tersebut.
foto: Facebook/@Kimpok Alwas Naufalu
Truk tersebut sempat menjadi tontonan warga. Lalu lintas dari dua arah juga tersendat akibat insiden ini. Akun resmi TNI AU @_TNIAU mengatakan bahwa truk tersebut tersangkut karena melebihi tinggi yang diperbolehkan jembatan sebesar 2 cm. Truk baru bisa melanjutkan perjalanan setelah bannya dikempesi.
Nyangkut 2cm ban dikempesin sedikit supaya bisa lewat, Alhamdulillah saat ini sdh melanjutkan perjalanan #dmmp https://t.co/FXhrWhbHIv
— TNI Angkatan Udara (@_TNIAU) September 27, 2017
Recommended By Editor
- 10 Benda keseharian ini ternyata mirip tokoh kartun, bikin penasaran
- 7 Lomba nyeleneh dari seluruh dunia, ada yang meniru suara babi
- 9 Benda tak terduga yang ditemukan di dalam dinding
- Ini kompensasi yang buat keluarga rumah di tengah jalan ini mau pindah
- 10 Roti ini ternyata tak hanya cantik tapi bisa jadi lampu, keren abis