Brilio.net - Umumnya kebiasaan menabung dilakukan di bank atau minimal dengan menggunakan celengan. Akan tetapi, tidak demikian dengan bapak dari seorang perempuan berikut ini. Dikutip brilio.net dari akun TikTok @kucingdalamkarung, Selasa (22/6), ayah dari cewek bernama Aulia Ramadhanty tersebut justru menabung uangnya di dalam drum besar.

Dari video yang ada, Aulia lantas memperlihatkan drum berwarna biru yang dipakainya itu. Secara ukuran, drum tersebut memiliki tinggi sekitar paha orang dewasa.

Dalam penuturannya, saat membuka drum, ia sempat kewalahan. Alhasil, beberapa saudaranya pun ikut turun tangan untuk membantu Aulia.

Usai berhasil dibuka, Aulia lantas dibuat terkejut bukan main. Bagaimana tidak? Pasalnya, celengan drum itu benar-benar penuh dengan uang koin.

"Buka celengan 5 tahun check! Jadi semalam kita habis buka celengan punya ayah dari 2015. Ya pokoknya banyak banget, karena kewalahan jadi dibantu sama saudara-saudara," tulis @kucingdalamkarung dalam video unggahannya.

Lagi-lagi, dengan dibantu oleh beberapa orang, dirinya lantas menghitung jumlah recehan yang ada selama lebih kurang 3 jam. Lalu, ketika semua telah terhitung, ia sempat agak syok karena jumlah keseluruhan tabungan ternyata cukup banyak.

nabung di drum  Instagram

foto: Instagram/@makasar_info

"Lumayan pegal banget shay, dimulai dari maghrib sampai jam 21.00 wib baru selesai deh. Terus kita taruhan gitu nebak-nebak berapa totalnya? Dan ternyata semuanya ada Rp 20 juta," tulis Aulia.

Sontak, dalam waktu singkat video itu pun menjadi viral. Sejumlah akun media sosial lain, seperti @makasar_info bahkan turut mengunggah ulang.

Sementara itu, warganet melalui kolom komentar menuliskan reaksi beragam. Ada yang menanggapi video dengan penuh canda. Di sisi lain, ada juga yang memberikan komentar serius.

"Pantesin gw nyari recehan susah bat," tulis @suhendi3220.

"Sabi niih buat modal nikah.. Modal nya aja dulu, calon nya belakangan," komentar @dewi_patriawirayudha.