Brilio.net - Bagi sebagian orang, makan makanan bercita rasa pedas merupakan hal yang menantang. Hal tersebut pun turut diakui oleh seorang food vlogger perempuan asal Indonesia yang satu ini.

Lewat media sosialnya, food vlogger asal Jakarta itu pun kemudian berusaha menjawab tantangan tersebut. Dari video yang diunggah di akun Instagram @sibungbung, terlihat bahwa perempuan tersebut menenteng seplastik cabai rawit hijau.

Ia lantas datang menghampiri seorang penjual tahu gejrot di daerah Taman Palem Lestari, Jakarta Barat. Kepada sang penjual ia lalu memesan satu porsi tahu. Menariknya, porsi tahu yang ia pesan tersebut bukanlah porsi biasa. Pasalnya, level pedas yang dimintanya tak tanggung-tanggung, yakni 'pedas mampus'.

Diketahui dari unggahan yang ada, level pedas mampus itu sendiri ternyata menggunakan 90 cabai rawit hijau. Kendati demikian, sang penjual rupanya justru menambahkan cabai hingga berjumlah 130 biji.

"Gegara @omdoyanjajan alias @doyanbakmie jadi deh cobain ini ..... Sadissss abangnya iseng banget, minta level pedes mampus yang 90 cabe rawit ... malah dibikinin 130 cabe rawit," tulis akun Instagram @sibungbung, dikutip brilio.net pada Selasa (28/7).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Sibungbung|Jkt Food Aficionado (@sibungbung) on

 

Singkat cerita, usai sang penjual selesai menumbuk cabai, food vlogger yang tak menyebutkan namanya itu lantas dengan antusias melahap tahu gejrot yang dipesannya. Setelah beberapa kali suapan, ia pun mengakui bahwa tahu gejrot yang dipesannya terasa sangat pedas dan tak sanggup menghabiskannya.

"Sumpah guys, ini pedes beneran ya. Nggak sanggup," ucapnya sambil menahan pedas.

Sayangnya, perempuan tersebut tak menjelaskan lebih lanjut tentang apa yang dirasakannya usai berhenti menyantap tahu gejrot dengan level extra pedas mampus itu. Oleh karenanya, tak diketahui pula apakah ia merasakan sakit perut atau tidak.

Lepas dari itu, tanpa disangka, aksi food vlogger ini pun menjadi viral dalam waktu singkat. Terhitung hingga saat ini, videonya telah ditonton lebih dari 1,7 juta kali.

Lebih jauh, media asing pun turut menyoroti aksi tersebut. Laman media Malaysia, World of Buzz, memberitakan video tersebut dengan tajuk Food Vloggers Are Eating Chili Milkshakes & We’re Feeling The Burn.