foto: TikTok/@kanggantengss
"Hidup lagi cape cape nya malah nemu ginian," katanya di caption.
Bianglala itu memang sangat kecil bila dibandingkan dengan yang ada di pasar malam. Bianglala keliling itu cuma punya empat kursi. Putarannya pun didorong oleh kayuhan pedal yang terhubung dengan bianglala terkait. Kendati demikian, ia tetap menyenangkan anak kecil yang butuh hiburan.
foto: TikTok/@kanggantengss
Konon, odong-odong ini sudah amat jarang terlihat. Mungkin, ia populer di tahun 90-an. Namun, seiring berjalannya waktu, odong-odong kuda lebih populer. Hal tersebut diketahui dari tutur banyak netizen di kolom komentar.
"udh lama bgt gw g liat odong" biang Lala dulu gw msh sering naik sampe udh keluar kandang kepala nya ," tulis akun @jjanggive.
foto: TikTok/@kanggantengss
Alhasil, video yang diunggah oleh @kanggantengss itu viral di TikTok. Hingga kini, videonya telah ditonton 8,3 juta kali, disukai 517,3 ribu kali, dan mendapat 6615 komentar. Beberapa komentar lainnya tertulis sebagaimana berikut.
"aa kangenn masa kecilku skrng udah jarang bngtt ada odong odong gini," ujar akun @tataaaaww__.
"mainan gw waktu kecill aaarrgghh kangen bangeet..biasa nya klo abis pulang sekolah suka nyisain uang jajan, buat naik ini," tulis akun @novialeaputri1404.
"kangen masa dluu pulng sklah TK ada kek gni lngsung lari naik tapi berasa tinggi bgt klo dlu," komentar akun @wahyujtrajc.
@kanggantengss Gemesss banget #fyp suara asli - JASTIMUR
Recommended By Editor
- Bukan mobil, cewek ini dijemput pacar kencan pakai odong-odong
- Tarif odong-odong Rp 150 ribu sekali putaran ini menjadi viral
- Pengin healing malah apes, momen hijab lepas saat naik tornado di Dufan ini bikin ngakak kenceng
- 11 Potret kocak perosotan anak ini bentuk dan tempatnya nyeleneh banget, agak ngeri ya
- Pria ini kumpulkan ribuan tiket trolley game, alasannya bikin haru