Brilio.net - Bagi sebagian banyak orang, melakukan pekerjaan rumah merupakan kerjaan yang cukup melelahkan. Mulai dari menyapu rumah, memasak, mencuci baju, hingga menyetrika baju. Nah, untuk yang terakhir ini, tidak semua orang suka melakukan pekerjaan menyetrika baju, lho.

Sudah jadi kebiasaan orang untuk menyetrika baju agar tidak kusut. Baju pun menjadi lebih halus dan nyaman dilihat. Namun, pekerjaan itu menyita banyak waktu dan cukup melelahkan.

Baru-baru ini, muncul life hack untuk menyetrika baju agar lebih cepat dan antiribet. Tidak semua life hack berhasil, tapi kali ini ada warganet yang berhasil mempraktikkannya.

"Nyelesain 20 potong baju dlm 40 menit duh bahagia banget biasanya satu baju kaos aja bisa sampe 5 menit, setumpuk gitu bisa sampai 2 jam emg life hack tiktok yg berguna bgt satu ini," ungkap seorang warganet yang diunggahnya lewat fanbase Twitter.

life hack setrika baju cepat  TikTok/@eonni.eonni

foto: TikTok/@eonni.eonni

Rupanya warganet tersebut mempraktikkan life hack menyetrika baju dari TikTok. Dalam video TikTok tersebut, wanita ini menggunakan kardus untuk memudahkan menyetrika dan melipat baju. Sebelum disetrika, wanita itu menumpuk beberapa potong kaus dengan bagian depan kaus berada di bawah.

life hack setrika baju cepat  TikTok/@eonni.eonni

foto: TikTok/@eonni.eonni

Selanjutnya, ia meletakkan potongan kardus yang telah disesuaikan ukurannya dengan kaus dewasa. Selanjutnya, ia mulai menyetrika baju dengan cara melipatnya terlebih dahulu. Di sini, kardus berfungsi agar baju yang disetrika tampak presisi dan lebih rapi.

life hack setrika baju cepat  TikTok/@eonni.eonni

foto: TikTok/@eonni.eonni