Brilio.net - Menjalani ibadah puasa di tengah pandemi Covid-19 memang sangat membosankan. Kita diharuskan untuk tidak ke luar rumah. Padahal saat Ramadhan, tradisi ngabuburit ke luar rumah untuk menunggu berbuka puasa hal yang menyenangkan.

Beruntungnya, dengan perkembangan media sosial seperti sekarang, masyarakat disuguhkan dengan berbagai konten menarik untuk menikmati ngabuburit secara virtual.

Salah satunya adalah program KapanLagi Buka Puasa Bareng yang kembali digelar untuk menghibur masyarakat saat menunggu berbuka.

Setelah sukses di edisi pertama dan kedua, KapanLagi Buka Puasa Bareng edisi ketiga, Sabtu (9/5/2020) ini tak kalah menghibur loh. Karena menghadirkan berbagai musisi dan chef untuk memberi inspirasi kamu masak menu berbuka.

KapanLagi Buka Puasa Bareng Edisi Tiga © 2020 brilio.net

Banyak artis yang akan tampil di acara ini, seperti Danilla yang akan menghipnotismu dengan suaranya yang khas dalam alunan musik jazz yang keren. Musisi satu ini kerap membuat kejutan dengan komentar-komentarnya ketika manggung.

Selain itu, ada juga juga 'musisi kamar' bakal membuka rangkaian acara. Mereka disebut 'musisi kamar' karena sukses merekam lagu-lagunya secara independen di kamar. Siap-siap mendengar petikan gitar lembutnya sambil nunggu buka puasa.

Tak hanya musisi yang akan menghiburmu, tapi juga ada Chef Norman Ismail yang akan memberikan tips dan resep masakanan. Tak ketinggalan Duo Jirayut dan Rara Bakal bikin bukber kali ini makin seru dengan aksi kocaknya.

KapanLagi Buka Bareng edisi ketiga ini digelar pada Sabtu, 9 Mei 2020. Acara ini dimulai pukul 14.00 WIB hingga buka puasa tiba tepatnya 18.30 WIB.

Tetapi sebelum kalian menonontonnya, alangkah baiknya kalian bisa daftar terlebih dahulu di bukabareng.kapanlagi.com. So, jangan sampai ketinggalan.